Ikan Berwajah Aneh Ditemukan di Lokasi Insiden Nuklir Fukushima

Ternyata di balik kisah tragis para korban ledakan pembangkit nuklir Fukushima, Jepang ada kisah yang unik.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 22 Sep 2015, 09:05 WIB
Diterbitkan 22 Sep 2015, 09:05 WIB
Ikan Berwajah Aneh Ditemukan di Lokasi Insiden Nuklir Fukushima
Ternyata di balik kisah tragis para korban ledakan pembangkit nuklir Fukushima, Jepang ada kisah yang unik.

Citizen6, Jepang Insiden bocornya reaktor nuklir Fukushima, Jepang sempat menggegerkan seluruh penjuru dunia. Insiden yang terjadi pada 11 Maret 2011 itu masih meninggalkan trauma mendalam bagi para korbannya. Bahkan sampai hari ini, korban bencana nuklir tersebut masih membutuhkan uluran tangan dan kepedulian. Setelah peristiwa gempa dan tsunami, ledakan pembangkit listrik nuklir benar-benar membuat para korban hidup menderita.

Namun, ternyata di balik kisah tragis para korban ledakan pembangkit nuklir tersebut ada kisah yang unik. Ditemukan seekor ikan dengan wajah menyeramkan di lokasi yang tidak jauh dari peristiwa ledakan reaktor nuklir tersebut. Seorang warga menarik ikan tersebut ke luar dari perairan yang letaknya tidak jauh dari kecelakaan nuklir Fukushima.

Ikan aneh tersebut terlihat seperti makhluk purba. Mulutnya menganga, kepalanya besar dan ukuran tubuhnya juga cukup besar. Nelayan bernama Hirasaka Hiroshi tersebut mem-posting foto ikan itu di akun Twitter pribadinya. Sang nelayan mengaku sangat beruntung bisa menemukan ikan unik yang bernama wolfish itu.

Umumnya wolfish bisa ditemukan di perairan Samudra Pasifik dan Samudra Atlantik. Mereka jarang ditemukan karena spesies wolfish ini dikenal sebagai ikan penghuni dasar laut. Secara umum ukuran wolfish bisa mencapai satu meter. Namun ikan yang ditemukan oleh nelayan Hiroshi itu panjangnya mencapai dua meter.

Nelayan Jepang tersebut menceritakan bagaimana ia bisa mendapatkan ikan berwajah seperti monster itu. Hiroshi menangkap wolfish berukuran dua meter tersebut saat dirinya tengah melaut di sekitar Pulau Hokaido, lokasinya dekat dengan perairan Rusia. Titik penemuan ikan tersebut juga tidak terlalu jauh dari lokasi bencana nuklir Fukushima yang terjadi tahun 2011 lalu. Kemunculan wolfish itu pun memicu berbagai pertanyaan mengenai dampak ekologis akibat peristiwa nuklir Fukushima.

Pengirim:

M Sufyan

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya