Saksikan Inspirato Bersama Hasto Wardoyo, Bupati Kulon Progo

Doc. Liputan6.com

oleh Sulung Lahitani diperbarui 31 Okt 2017, 09:30 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2017, 09:30 WIB
Saksikan Inspirato Bersama Hasto Wardoyo, Bupati Kulon Progo
Doc. Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta Sebelum menjadi bupati, beliau dikenal sebagai dokter dan pengusaha bidang jasa kesehatan. Hasto terkenal karena berbagai inovasinya dalam memimpin Kulon Progo.

Misalnya saja, pada tahun 2012, ia meluncurkan program "Bela & Beli Kulonprogo" untuk mengangkat perekenomian Kabupaten Kulon Progo. Kebijakan tersebut mampu mendongkrak industri batik lokal.

Selain itu, ia juga mewajibkan PNS membeli beras produksi petani setempat. Hasto juga membuat PDAM mengembangkan usaha dengan memproduksi air kemasan lokal. Berkat berbagai kebijakannya, angka kemiskinan di Kulon Progo turun dari 22,54 persen pada 2013 menjadi 16,74 persen pada 2014.

Apalagi kebijakan-kebijakan publik yang ia cetuskan hingga memajukan Kulon Progo?

Yuk kita saksikan live streaming-nya pada:

Hari   : Selasa, 31 Oktober 2017

Pukul : 18.00 WIB - Selesai

Jangan sampai terlewatkan, ya. Kamu juga bisa menyaksikan sharing-nya di sini atau bisa juga langsung melalui video di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya