Liputan6.com, Jakarta - Membujuk anak untuk makan terkadang menjadi hal yang sulit bagi sebagian besar orangtua. Hal ini lantaran banyak anak yang memiliki nafsu makan kurang baik. Ini tentu saja bisa menyebabkan tumbuh kembang anak terganggu.
Baca Juga
Advertisement
Seringkali orangtua, terutama ibu memaksa anak agar mau makan. Nyatanya cara ini justru akan membuat anak menjadi trauma. Akibatnya, anak akan semakin sulit dan menolak untuk makan.
Maka dari itu, ada baiknya para ibu mengetahui dulu apa yang menjadi penyebab anak susah makan. Anak bisa saja bosan dengan menu makanan yang sama. Oleh karena itu, ada cara untuk menyiasatinya yakni membuat makanan dengan tampilan yang menarik. Contohnya mengkreasikan makanan menjadi karakter kartun favoritnya.
Itu yang dilakukan seorang ibu bernama Laleh. Wanita 35 tahun ini kerap membuat makanan dengan berbagai bentuk karakter kartun untuk anaknya, Jacob (6 tahun) dan Charlie (19 bulan).
Awalnya Laleh mengunggah kreasi makanan tersebut di akun Facebook-nya. Namun, hanya dalam hitungan bulan, akun Facebook-nya menjadi viral dan disorot media-media ternama, di antaranya Time Magazine, Huffington Post, The Today Show USA, The Today Show Australia, Sunrise, ABC TV, Disney Channel Australia, dan lainnya.
Lantas, apakah kamu penasaran dengan kreasi makanan berbentuk karakter kartun yang dibuat Laleh? Berikut potretnya seperti merangkum dari akun Instafram @jacobs_food_diaries.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Sangat menggemaskan, bukan?
Advertisement