6 Tips Mencukur Ketiak yang Baik dan Benar

Mencukur bulu ketiak menjadi salah satu cara untuk menjaga kecantikan dan keindahan bagian tubuh wanita yang satu ini.

oleh Cindy Melissa Putri diperbarui 14 Okt 2014, 18:34 WIB
Diterbitkan 14 Okt 2014, 18:34 WIB
6 Tips Mencukur Ketiak yang Baik dan Benar
Mencukur bulu ketiak menjadi salah satu cara untuk menjaga kecantikan dan keindahan bagian tubuh wanita yang satu ini.

Liputan6.com, Jakarta- Ketiak menjadi salah satu bagian tubuh yang perlu diperhatikan oleh kaum Hawa. Dengan ketiak yang bersih dan wangi, akan membuat mereka lebih percaya diri. Baik saat melakukan aktivitas maupun saat menggunakan pakaian seperti tank top.

Mencukur bulu ketiak menjadi salah satu cara untuk menjaga kecantikan dan keindahan bagian tubuh wanita yang satu ini. Karena seperti yang telah diketahui banyak wanita yang merasa tak percaya diri dengan bulu yang tumbuh di ketiak mereka.

Menurut Dr Gloria Novellita, SpKK ketika ditemui oleh Liputan6.com  dalam acara peluncuran produk terbaru Nivea, Selasa (14/10/2014), setiap wanita diperbolehkan untuk mencukur ketiaknya. Namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Tanpa memperhatikan hal tersebut, maka kulit ketiak akan semakin tipis.


1. Mencukur yang baik adalah dengan menggunakan shaving, mencabut, dan waxing.

2. Kulit harus dalam keadaan lembab saat mencukur bulu ketiak. Gunakan pelembab kulit atau pun minyak sebelum mencukur ketiak.

3. Bilas ketiak dengan air dingin usai mencukur agar pori-pori kulit menutup lebih rapat.

4. Untuk pemakaian deodoran, jangan langsung menggunakannya usai proses mencukur. Berikanlah jeda waktu selama 12 jam baru Anda dapat menggunakan deodoran. Hal ini dilakukan agar kulit tak mudah iritasi.

5. Biasakan untuk menggunakan alat pencukur milik sendiri. Jangan biasakan untuk bergantian agar lebih steril.

6. Sebaiknya para wanita mencukur ketiak setiap seminggu sekali saja.

(Cyn/Liz)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya