Liputan6.com, Jakarta Memiliki wajah berparas cantik dan tubuh semolek supermodel adalah satu dari sekian impian para kaum Hawa di dunia. Jika Anda telah rutin mengikuti latihan kebugaran, Anda sudah dalam jalan yang benar untuk mewujudkan impian tersebut.
Cukup banyak model, seperti para Victoria's Secret Angels, yang melakukan olahraga boxing secara rutin. Seperti dikutip dari situs Purewow pada Rabu (22/7/2015), Adriana Lima dan Floyd Mayweather adalah 2 contoh model yang melakukannya.
Olahraga boxing atau bisa juga disebut dengan tinju berguna untuk memicu kinerja dari tubuh dan otak. Menyeimbangkan keduanya cukup sulit sehingga diperlukan latihan serius dan bertahap.
Advertisement
Tujuannya sederhana, yaitu sebagai kegiatan pembakar kardio dan membantu menghimpun kekuatan. Bayangkan saja, melakukan boxing selama satu jam bisa membakar hingga 1.000 kalori.
Otot menjadi lebih ramping dan daya tahan tubuh meningkat adalah hasil akhir yang diharapkan.
(auf)
Â