Pulau Tropis Buatan dari Hanggar Pesawat

Sebuah hanggar raksasa pada masa lalu disulap menjadi tempat liburan tropis yang menyenangkan di sekitar Berlin di Jerman.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 28 Mei 2015, 18:00 WIB
Diterbitkan 28 Mei 2015, 18:00 WIB
Bekas Hanggar Pesawat Terbang Menjadi Pulau Tropis
Sebuah hanggar raksasa pada masa lalu disulap menjadi tempat liburan tropis yang menyenangkan di sekitar Berlin di Jerman.

Liputan6.com, Berlin Sebuah hanggar raksasa pada masa lalu disulap menjadi tempat liburan tropis yang menyenangkan di sekitar Berlin Jerman. Hanggar itu dipakai untuk keperluan militer sejak 1998 hingga tahun 2002 dan menjadi tempat pembuatan pesawat-pesawat pengangkut berukuran besar, CargoLifter.

Ukurannnya memang luar biasa, dengan panjang 360 meter, lebar 210 meter dan tinggi 107 meter. Ukuran itu bahkan dapat menampung Statue of Liberty atau menara Eiffel di dalamnya. Perusahaan CargoLifter AG bangkrut pada tahun 2002, bahkan sebelum pesawatn pertamanya dibuat.

Bangunan raksasa itu kemudian dibeli oleh konsorsium Tanjong PLC/Colin Au dari Malaysia untuk menghadirkan Tropical Islands Resort yang menjadi tempat liburan tropis terbesar di Eropa.

Di dalam surga tropis itu, suhu udara dijaga apda 26 derajat Celcius dengan kelembaban 40 hingga 60 persen. Air di dalam ruangan itu bahkan dapat diminum langsung karena diolah menggunakan teknologi tapisan ozon. Di tengah kubah raksasa itu terdapat hutan tropis dalam ruang yang terbesar sedunia dengan 50.000 batang tanaman dalam 600 jenis.

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya