Liputan6.com, Jakarta Penularan hepatitis B dapat terjadi melalui pisau cukur. Bila digunakan secara bergantian terlebih bila ada luka berdarah, pisau cukur dapat menjadi benda yang memiliki peran dalam penularan penyakit hepatitis B.
Biasa kondisi ini terjadi pada pria yang kerap menggunting rambut di tempat pemangkasan rambut (barber shop).
"Orang yang berikutnya akan dicukur, lebih berisiko bila orang sebelumnya memiliki penyakit hepatitis B," kata Pakar Hepatitis Indonesia, Prof. Dr. dr. Ali Sulaiman, Sp.PD, KGEH.
Dalam acara `Sayangi Hatimu Lakukan Deteksi Dini` di Ruang Maharmadjono, Gedung Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Kuningan, Jakarta, pada Selasa (16/9/2014), Ali mengatakan, meskipun penularan baru dapat terjadi bila ada luka, namun untuk mengantisipasi, ada baiknya kita untuk meminta agar tukang cukur lebih berhati-hati, dan mengganti pisau cukur yang akan digunakannya.
Hal senada juga diungkapkan Prof. Dr. dr. Agus Purwadianto, SH, MSi, SpF (K) bahwa meminta kepada tukang cukur rambut untuk mengganti pisau cukur yang baru adalah cara sederhana untuk mencegah penularan suatu penyakit menyerang hati yang disebabkan oleh virus hepatitis B, bersifat akut dan kronik, serta dapat mengakibatkan sirosis (pengerasan hati) dan kanker hati.
"Kalau misalnya kita lihat pisau cukur dicelupkan ke dalam sabun, sedikit lebih baik. Karena itu fungsinya untuk menyeterilkan pisau cukur itu," kata Plt. Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Peneliti (akademisi) dr. Lukman Hakim Tarigan, MMedSc, ScD pun setuju dengan pendapat dua rekannya tersebut. Dia hanya menambahkan bahwa sudah banyak tempat pemotongan rambut di Jakarta yang menggunakan pisau sekali pakai, sehingga kita tidak harus memintanya untuk mengganti pisau cukur tersebut.
Awas, Pisau Cukur Tularkan Hepatitis
Bila digunakan secara bergantian, terlebih bila ada luka berdarah, penularan hepatitis B dapat terjadi melalui pisau cukur
Diperbarui 17 Sep 2014, 12:00 WIBDiterbitkan 17 Sep 2014, 12:00 WIB
Bila digunakan secara bergantian, terlebih bila ada luka berdarah, penularan hepatitis B dapat terjadi melalui pisau cukur... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
10 Prediksi Bill Gates yang Kini Jadi Kenyataan
Sate Lembut, Sate Lilit ala Betawi
Update One UI 7 Hadir ke Galaxy Z Fold6, Flip6 dan Galaxy S24 Series, Ini Perubahannya
Spekulasi Masa Depan Carlo Ancelotti Bergerak Liar, Ini Target Idaman Bos Real Madrid
Natasha Wilona Ulas Plot Sinetron SCTV Ketika Cinta Memanggilmu, Galang Ancam Akan Hilangkan Aska
Deretan Hoaks Seputar Presiden Prabowo Terbaru, Simak Faktanya
Chinese Zodiac News: Everything You Need to Know About This Ancient Tradition
5 Model Dinding Depan Rumah Kombinasi Kayu (Woodplank/Panel)
Terakhir 25 April, Ini Panduan Lengkap Daftar OSN SD 2025 Online di Portal BPTI Kemendikdasmen
VIDEO: Penayangan Peti Jenazah Paus Fransiskus untuk Umum Berlanjut hingga Tengah Malam
Terungkap Hasto Kristiyanto Sempat Ingin Temui Ketua KPU untuk Urus PAW Harun Masiku
Inspirasi Warna Cat Rumah Bagian Luar yang Estetik dan Elegan, Jadi Rekomendasi