Penelitian Buktikan Diet Ini Paling Efektif Turunkan Berat Badan

Lima penelitian kesehatan yang dilakukan oleh Fakultas Kesehatan Harvard menemukan, diet ini merupakan yang paling efektif menurunkan berat.

oleh Dyah Puspita Wisnuwardani diperbarui 20 Mar 2016, 15:00 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2016, 15:00 WIB
Awet Muda dengan Diet Mediterania
Diet, sering kali dikaitkan dengan menurunkan berat badan. Tapi, diet yang satu ini juga bisa buat kamu awet muda.

Liputan6.com, Jakarta Diet Mediterania disebut-sebut sebagai diet yang paling baik untuk memangkas berat badan.

Lima penelitian kesehatan yang dilakukan oleh Fakultas Kesehatan Harvard menemukan, diet ini merupakan yang paling efektif menurunkan berat badan dibandingkan diet rendah lemak, diet karbohidrat, mau pun diet yang disusun oleh American Diabetes Association (ADA).

Alasannya, diet mediterania kaya akan buah-buahan, sayuran, serat, minyak zaitun, kacang-kacangan, sedikit daging, produk olahan susu, dan telur. Perpaduan tersebut juga bermanfaat bagi kesehatan jantung, mata, dan otak.

Sekitar 998 individu dengan kelebihan berat badan yang menjalani program diet Mediterania selama setahun berhasil turun bobotnya 9 hingga 22 pon. Demikian juga mereka yang melakukan diet ADA dan diet karbo. Sedangkan yang menjalani diet rendah lemak mengalami penurunan berat badan antara 6 hingga 11 pon. Meski begitu, diet Mediterania terbukti sebagai diet yang paling bersahabat bagi jantung, dikutip dari laman Popsugar, Minggu (20//3/2016).

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya