Liputan6.com, Jakarta Kelelahan merupakan sahabat bagi mereka yang menjalankan puasa di bulan Ramadan. Penyebabnya antara lain, kurangnya asupan makan, kurangnya cairan, sampai waktu tidur yang terganggu.Â
Seperti yang dilaporkan Washington Post, orang-orang yang sedang puasa memang rentan mengalami sejumlah keluhan yang tak jarang dapat menggangu kerja mereka. Mulai dari nyeri kepala, lemas, dan dehidrasi.
Advertisement
Baca Juga
Dan, sebuah studi yang dilakukan di Morocco tahun 2001 menunjukkan bahwa pada orang-orang yang puasa dapat muncul gangguan tidur berupa pemendekan dari fase tidur, di mana fase ini merupakan waktu yang dibutuhkan tubuh untuk memperbarui tubuh keesokannya. Hal-hal tersebut merupakan penyebab dari lemas ketika puasa.
Berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk melawan lemas ketika puasa:
Â
Cara Lawan Lemas Saat Puasa
Cukupilah waktu tidur Anda
Terlalu banyak tidur dan terlalu sedikit tidur dapat menimbulkan rasa lelah. Tidurlah selama 7-8 jam dalam sehari. Disarankan agar Anda dapat langsung tidur setelah tarawih agar dapat segar bangun saat sahur. Lebih baik lagi apabila Anda bisa tidur sebentar di siang hari.
Pilihlah air putih dibandingkan kafein
Kafein berperan sebagai diuretik karena mengkonsumsi kopi dapat menyebabkan Anda kekurangan cairan dan bisa menimbulkan dehidrasi. Jadi, selama puasa hindari konsumsi kopi atau minuman bersoda dan perbanyak konsumsi air putih saat berbuka puasa hingga sahur.
Atur Makanan Anda
Makanan yang Anda konsumsi selama puasa harus terdapat:
- Sayuran dan buah,
- Kentang atau roti,
- Daging / ikan / ayam,
- Susu dan produk susu serta makanan yang mengandung lemak dan karbohidrat. Pastikan sumber karbohidrat yang Anda pilih adalah jenis karbohidrat kompleks, bukan karbohidrat sederhana. Makanan yang mengandung karbohidrat kompleks seperti:Jelai (barley, sejenis sereal), gandum, nasi basmati
Keempat menu di atas merupakan jenis makanan yang dapat mengeluarkan energi secara perlahan, sehingga dapat mencegah rasa lemas ketika puasa.
Makanan berserat seperti sayuran hijau dan hampir seluruh jenis buah juga lama untuk dicerna yang dapat menahan rasa lemas Anda selama Anda berpuasa.
Hindari makanan yang diproses seperti kue, biskuit, dan cokelat. Hindari juga konsumsi minuman seperti kopi dan minuman bersoda.
Tetaplah Bekerja
Selama Anda berpuasa tetap lakukan kesibukan. Lakukan kesibukan seperti bekerja atau menghabiskan waktu bersama keluarga untuk melupakan kelaparan dan lelah.
Penulis :Â dr. Dewi Ema Anindia / Klik DokterÂ
Advertisement