Konsumsi 3 Vitamin untuk Cegah Flu Akibat Musim Hujan

Diwartakan dari laman Bustle, ternyata vitamin D3, A, dan C sangat membantu dalam meningkatkan kekebalan tubuh seseorang.

oleh Liputan6.com diperbarui 29 Feb 2020, 16:01 WIB
Diterbitkan 29 Feb 2020, 16:01 WIB
Meningkatkan Imunitas
Meningkatkan Imunitas / SUmber: iStock

Liputan6.com, Jakarta - Flu dengan pilek dan batuk merupakan penyakit yang tak ayal menyerang siapa saja di musim hujan dengan curah yang tidak menentu ini. Salah satu alasan flu terjadi karena tidak cukupnya tubuh mendapatkan vitamin yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Dilansir dari laman Bustle, ternyata vitamin D3, A, dan C sangat membantu dalam meningkatkan kekebalan tubuh seseorang.

Konsultan nutrisi holistik bersertifikat, dan pendiri Gut of Integrity, Stephanie Papadakis menuturkan, mengombinasikan vitamin-vitamin tersebut dengan zinc dan probiotik dapat mencegah tubuh terkena flu.

Untuk diketahui, seseorang akan mengalami kekurangan vitamin D selama musim hujan karena kurangnya sinar matahari yang membantu tubuh meningkatkan sistem kekebalannya. 

“Suplemen selama musim flu akan membantu tubuh Anda membentengi diri terhadap virus,” kata Papadakis.

 

Simak Video Menarik Berikut:

Vitamin D, A, dan C.

Vitamin (iStockphoto)
Ilustrasi vitamin (iStockphoto)

Menurut direktur eksekutif dari Osher Center for Integrative Medicine at Northwestern University, dr. Melinda Ring, suplemen vitamin D3 dapat mengurangi risiko infeksi flu sekitar 40 persen.

Selain suplemen, Papadakis mengatakan bahwa penting untuk makan makanan yang kaya vitamin A dan C. Antioksidan ini dapat membantu tubuh mengurangi stres oksidatif (jumlah radikal bebas di dalam tubuh melebihi kapasitas tubuh), dan juga dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh seseorang.

Papadakis merekomendasikan labu, ubi jalar, kangkung, dan wortel untuk menenuhi vitamin A , dan kismis hitam, paprika, kiwi, jambu biji, jeruk, stroberi, kale, brokoli, dan peterseli untuk memenuhi vitamin C.

Ring mengatakan, jenis makanan kaya vitamin tersebut bertindak sebagai bentuk "dukungan kekebalan alami" yang dapat membantu tubuh mencegah dan melawan infeksi sepanjang tahun.

 

Penulis: Lorenza Ferary

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya