Dianggap Adik Sendiri, Ini 6 Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia

Saking dekatnya, Vidi Aldiano menganggap Sheryl layaknya adiknya sendiri.

oleh Tyas Titi Kinapti diperbarui 07 Des 2019, 11:20 WIB
Diterbitkan 07 Des 2019, 11:20 WIB
Dianggap Adik Sendiri, Ini 6 Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia
Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia (Sumber: Instagram//vidialdiano//sherylsheinafia)

Liputan6.com, Jakarta Pelantun lagu "Kutunggu Kau Putus", Sheryl Sheinafia baru saja merayakan pertambahan usianya yang ke-23 tahun pada 4 Desember 2019 silam. Dari laman instagramnya, sejumlah ucapan dari selebriti dan rekannya pun membanjiri kolom komentar gadis kelahiran Jakarta ini. 

Berbeda dari yang lain, Vidi Aldiano pun mengucapkan selamat ulang tahun pada Sheryl lewat unggahan di laman instagram pribadinya. Sembari mengucapkan selamat, Vidi Aldiano juga mengatakan bahwa Sheryl sudah ia anggap layaknya adik sendiri. 

"Ga pernah punya adik cewe, sampai beberapa tahun yang lalu bertemu dengan anak Sagi gila, yang sedang berulang tahun hari ini.  I’m so blessed that I have an actual little sister now thanks to you. Stay lit, awesome, weird, and stay happy ya dek. You know I love you so much. Happy birthday, @sherylsheinafia!" tulis Vidi Aldiano di laman instagramnya pada Kamis (5/12/2019) 

Penyanyi, presenter sekaligus aktris ini memang terlihat akrab dengan Vidi Aldiano.  Sheryl dan Vidi pernah berkolaborasi dalam lagu "I Don't Mind' bersama Jevin Julian.  Enggak jarang, keduanya terlihat sering manggung bersama. 

Enggak cuma itu aja, Sheryl saat ini juga tengah menjalin asmara dengan adik Vidi Aldiano, Vadi Akbar.  Wajar saja deh, kalau dua seleb muda ini memang terlihat layaknya kakak dan adik. Penasaran seperti apa potret kebersamaan Vidi dan Sheryl?  Berikut Liputan6.com ulas dari akun instagram Vidi dan Sheryl, momen kebersamaan Vidi dan Sheryl bak adik kakak, Sabtu (7/12/2019). 

1. Bersama Jevin Julian, Sheryl dan Vidi berkolaborasi dalam lagu

Dianggap Adik Sendiri, Ini 6 Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia
Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia (Sumber: Instagram//vidialdiano//sherylsheinafia)

2. Sama-sama terjun di dunia musik, enggak jarang keduanya kerap tampil bersama loh!

Dianggap Adik Sendiri, Ini 6 Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia
Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia (Sumber: Instagram//vidialdiano//sherylsheinafia)

3. Layaknya adik sendiri nih!

Dianggap Adik Sendiri, Ini 6 Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia
Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia (Sumber: Instagram//vidialdiano//sherylsheinafia)

4. Beda usia 6 tahun, keduanya memang terlihat seperti kakak adik ya!

Dianggap Adik Sendiri, Ini 6 Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia
Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia (Sumber: Instagram//vidialdiano//sherylsheinafia)

5. Enggak cuma itu aja, Sheryl saat ini tengah menjalin asmara dengan Vadi Akbar, adik Vidi Aldiano.

Dianggap Adik Sendiri, Ini 6 Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia
Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia (Sumber: Instagram//vidialdiano//sherylsheinafia)

6. Keseruan Vidi dan Sheryl saat berkunjung di Negeri Sakura. Akrab banget ya!

Dianggap Adik Sendiri, Ini 6 Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia
Momen Kebersamaan Vidi Aldiano dan Sheryl Sheinafia (Sumber: Instagram//vidialdiano//sherylsheinafia)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya