Liputan6.com, Jakarta Enggak bisa dipungkiri, sosok Bunga Citra Lestari (BCL) tak pernah luput dari sorotan publik. Sebelum sukses di dunia musik, wanita berdarah Minangkabau ini mengawali kariernya sebagai model dan pemain sinetron. Pada era 90-an, wanita yang akrab disapa Unge ini memerankan beberapa judul sinetron seperti Bukan Perempuan Biasa, ABG, Senandung Masa Puber, Dari Temen Jadi Demen, dan Penjaga Hati.
Nama wanita kelahiran 1983 ini semakin bersinar saat sukses memerankan tokoh Alya bersama Ben Joshua dalam film Cinta Pertama. Tak cuma berakting, di film tersebut BCL juga menyanyikan original soundtrack berjudul Cinta Pertama-Sunny yang tetap tren hingga kini. Sosoknya kian populer saat berduet dengan Ari Lasso lewat lagu Aku dan Dirimu dalam album "The Best of Ari Lasso".
Advertisement
Baca Juga
Kepiawaiannya dalam bernyanyi pun tak perlu diragukan lagi, terbukti wanita 36 tahun ini mendapatkan sejumlah penghargaan bergengsi. Ia juga dipercaya menjadi juri ajang pencarian bakat sejak 2017 lalu.Â
Berkarier sejak 1997, kini BCL menjadi salah satu seleb Indonesia berbakat yang begitu populer. Deretan lagu BCL seperti Sunny sampai Cinta Sejati masih terus dinikmati oleh masyarakat Indonesia. Penampilan BCL di awal karier tentu mengalami perubahan, semakin bertambah usia penampilan BCL justru semakin memukau.Â
Dilansir dari berbagai sumber, berikut Liputan6.com ulas transformasi BCL dari kecil hingga jadi penyanyi terkenal, Senin (9/3/2020).
1. Ini dia potret masa kecil Bunga Citra Lestari, wajahnya menggemaskan banget ya.
Advertisement
2. Wanita kelahiran 1983 ini semasa remaja punya pipi chubby dengan rambut bob yang pendek.
3. Ini dia potret wanita berdarah Minangkabau semasa SMA, benar-benar bikin pangling ya.
Advertisement
4. Potret lawas BCL saat bermain di sinetron Senandung Masa Puber. Wajah BCL masih terlihat imut.
5. Nama BCL mulai mencuri perhatian saat ia berperan sebagai Alya dalam film Cinta Pertama bersama Ben Joshua.
Advertisement
6. Sosoknya kian populer saat berduet dengan Ari Lasso dengan lagu Aku dan Dirimu pada 2008 lalu.
7. Hampir 23 tahun berkarya di dunia hiburan, wanita berdarah Minangkabau kini menjadi salah satu seleb ternama di Indonesia.
Advertisement