Ikuti Arahan Google Maps, Pemotor Ini Malah Tersesat dan Melewati Persawahan

Wanita ini harus lewati jalanan sempit agar sampai ke tujuan.

oleh Selma Intania Hafidha diperbarui 19 Feb 2021, 18:45 WIB
Diterbitkan 19 Feb 2021, 18:45 WIB
Ikuti Arahan Google Maps, Pemotor Ini Malah Tersasar dan Temukan Jalan Buntu
Salah Jalan. (Sumber: TikTok/ @uncayy)

Liputan6.com, Jakarta Seiring dengan perkembangan zaman, seseorang dimudahkan dengan aplikasi Google Maps sebagai penunjuk jalan. Dengan adanya aplikasi tersebut, seseorang tak perlu risau akan tersesat ketika bepergian ke daerah yang belum pernah dituju.

Saat menggunakan Google Maps banyak cerita kocak pengguna yang diarahkan dengan melewati rute-rute yang bikin pusing. Google Maps memang kerap mengarahkan seseorang melewati jalan-jalan kecil agar cepat sampai tujuan. 

Belum lama ini viral di TikTok cerita wanita yang ingin pergi ke Curug, namun harus melewati jalan setapak di sawah dengan motor. Sang pemilik akun membagikan momen-momen saat ia dan kawannya berusaha melewati rintangan-rintangan saat melewati sawah tersebut.

Video cerita wanita yang diarahkan Google Maps melewati sawah saat akan ke Curug ini dilansir Liputan6.com dari laman TikTok @uncayy pada Jumat (19/2/2021).

Ikuti Arahan Google Maps Sampai Ketemu Jalan Buntu

Ikuti Arahan Google Maps, Pemotor Ini Malah Tersasar dan Temukan Jalan Buntu
Salah Jalan. (Sumber: TikTok/ @uncayy)

Sejak adanya Google Maps, aktivitas seseorang lebih mudah dan tidak perlu takut tersasar ketika berkunjung ke tempat yang sebelumnya tidak pernah dituju. Namun Google Maps sering kali tunjukkan jalan yang sulit dilewati oleh pengendara.

Walaupun kerap ditunjukkan jalan yang susah, pengguna tetap menuruti arahan Google Maps tersebut. Tak jarang kemudian kisah-kisah seseorang yang ditunjukkan jalan sulit oleh Google Maps ini viral di media sosial. Media sosial memang menjadi wadah tersendiri untuk warganet saling berbagi cerita.

Saat menggunakan Google Maps sebagai penunjuk jalan, tak sedikit orang yang kemudian hanya membuang-buang waktu karena tidak sampai ke tujuan yang dimaksud. Sampai pada akhirnya harus putar balik dan mengulang rute dari awal.

@uncayy

Google maps alig 😭 ngasih jalan ke sawah orang . #fypシ #SahabatEnergiku #fyp #googlemaps #googlemap #foryou #explorebogor #explorebogorsentul

♬ Teh Bundar Dan Kau - Iyuz misterius

Seperti yang belum lama ini viral dan melintasi linimasa FYP dimana seorang wanita unggah momen saat ia diarahkan oleh Google Maps melewati sawah. Dalam video tersebut terlihat jalan tersebut memang sangat kecil sehingga sang pengendara sulit untuk melewati. Namun mau tidak mau arahan Google Maps harus diikuti karena tidak bisa putar balik.

Sang pemilik akun terus mengabadikan sepanjang perjalanan sampai pada akhirnya hanya menemukan jalan buntu. Terdengar suara warga meneriaki sang pengendara untuk putar balil lantaran jalan tersebut tak bisa dilewati. Mau tidak mau sang pendengara pun mencari ruang agar motor bisa putar balik.

Lantaran banyak warganet yang penasaran, sang pemilik akun unggah video saat ia dan kawannya putar balik motor tersebut. Pada laman TikToknya sang pemilik akun juga membagikan video dimana saat ia sudah sampai dan menikmati pemandangan Curug.

Terpaksa Putar Balik

@uncayy

Reply to @buttercookiesxx Mau puter balik aja bingung, karena kanan kiri sawah 😭 kalo ga entar ngejeblos wkwk #fypシ #RoboguruGratis #SahabatEnergiku

♬ Dominique Koplo - yofve squidward

Saat menemukan jalan buntu, mau tidak mau sang pengendara harus putar balik untuk mencari jalan lainnya. Warga setempat juga memberitahu bahwa memang jalan tersebut buntu dan tidak bisa dilewati oleh kendaraan. Bersama temannya, sang pemilik akun kemudian mencari singgahan untuk memundurkan motor tersebut agar bisa putar balik.

Dalam video tersebut sang pemilik akun mengaku bahwa ia tak bisa mengabadikan momen tersebut sampai habis karena harus membantu kawannya mendorong dan putar balik motor tersebut.

Komentar Warganet

Ikuti Arahan Google Maps, Pemotor Ini Malah Tersasar dan Temukan Jalan Buntu
Salah Jalan. (Sumber: TikTok/ @uncayy)

Video yang diunggah pada 16 Februari 2021 ini sudah ditonton lebih dari 150 ribu kali dan menuai ragam komentar dari warganet. Video tersebut sudah dibagikan lebih dari beberapa kali dan mendapatkan 10 ribu likes dari pengguna TikTok. Ada sekitar tiga ratus komentar dibubuhkan warganet pada kolom komentar video tersebut.

“Google map dari ketahun ke tahun makin eror makin menyesatkan orang .” tulis manusiabumi disertai emot nangis.

“Demi alek gua pas long trip sama cowo gue mau ke situ daerah sukabumi malah nyasar berdua dua di tengah hutan ga ada pemukiman selama 3 jam.” kata Kali aja fyp disertai emot nangis dan ketawa.

“Kalo gw sendirian gw auto nangis ditengah sawah bingung muter motornya.” timpal daniel fauzan ramli disertai emot nangis.

“Biasanya diarahin kejalan yang lebih cepet sampe ya walaupun jalan nya terjal.” imbuh Gemini.

“Selamat anda ke prank mbak googlemaps.” tambah Somat Ae disertai emot nangis dan ketawa.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya