Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definisi Cantik Sangat Luas

Cantik tak harus putih, ternyata setiap negara punya standar kecantikan tersendiri.

oleh Selma Intania Hafidha diperbarui 22 Jun 2021, 15:15 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2021, 15:15 WIB
Standar Kecantikan 8 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Liputan6.com, Jakarta Setiap wanita pada dasarnya cantik dan punya keunikannya sendiri, baik itu warna kulit, bentuk tubuh dan lain sebagainya, Namun seiring dengan perkembangan zaman, muncul yang namanya standar kecantikan untuk memperjelas definisi cantik itu sendiri.

Adanya standar kecantikan seringkali membuat wanita tampil tak percaya diri. Tak dipungkiri dengan adanya standar kecantikan, setiap wanita berupaya agar terlihat cantik di mata orang lain. Ragam upaya dilakukan wanita agar bisa terlihat cantik sesuai dengan standar kecantikan orang lain atau standar kecantikan dalam sebuah negara.

Standar kecantikan di setiap negarat ternyata punya perbedaan. Wanita di berbagai negara di dunia punya ciri khas kecantikan tersendiri. Ada beragam standar kecantikan di berbagai negara merupakan bukti bahwa definisi cantik tak hanya kulit putih ataupun gigi rapi.

Tak hanya itu, perbedaan standar kecantikan di berbagai negara tersebut menujukkan bahwa definisi cantik memang sangat luas. Berikut Liputan6.com merangkum dari Brightside tentang standar kecantikan unik di berbagai negara, Selasa (22/6/2021).

1. Jepang – Gigi Gingsul

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Negara pertama yang punya standar kecantikan yang unik adalah Jepang. Standar kecantikan wanita Jepang adalah mempunyai gigi gingsul. gigi gingsul atau taring yang mencuat keluar saat tersenyum merupakan gambaran wanita yang polos dan imut. Orang Jepang percaya bahwa gigi gingsul adalah simbol kecantikan alami dan masa muda.

Trend ini disebut Yaeba atau gigi ganda yang dipercaya dapat membuat penampilan seorang wanita lebih muda dengan senyum yang tampak seperti deretan gigi anak-anak. Bahkan wanita Jepang berlomba-lomba mendatangi klinik gigi untuk membuat gigi taring mereka mencuat keluar saat tersenyum.

2. Korea Selatan - Wajah Berbentuk V

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Dream.co.id)

Saat ini bisa dikatakan kecantikan wanita Korea Selatan menjadi kiblat untuk para wanita di dunia. Bahkan hal tersebut juga didukung dengan banykanya produk skincare Korea yang bikin para wanita penasaran untuk mencobanya. Tak dipungkiri sederet skincare yang berasal dari Korea Selatan juga sudah mendunia.

Standar kecantikan wanita di Korea Selatan ditentukan oleh kulit putih mulus, hidung mancung, wajah kecil, dan mata besar. Tak hanya itu, dagu yang sempit dan harus melebar di bagian atas sehingga berbentuk V juga membuat penampilan wanita Korea Selatan jadi makin memesona.

Untuk tampil cantik, wanita Korea Selatan bahkan rela merogoh kocek untuk melakukan operasi plastik ataupun melakukan perawatan dengan maksimal.

3. Iran – Hidung Mancung

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Standar kecantikan unik selanjutnya merupakan standar kecantikan wanita di Iran. Standar kecantikan wanita di Iran adalah hidung mancung. Bahkan statistik menunjukkan bahwa Iran memiliki persentase operasi hidung tertinggi di dunia. Melansir dari Brightside, wanita Iran cenderung menghabiskan banyak waktu dan uang untuk merawat wajah mereka, terutama hidung. Rhinoplasty juga sangat mahal di negara ini.

Fakta unik lainnya dari standar kecantikan di Iran yakni adalah menggunakan plester setelah operasi di hidung merupakan tren kecantikan. Hal tersebut menunjukkan kepada orang-orang kalau yang menggunakan plester tersebut baru saja melakukan operasi hidung. Walau belum tentu mereka melakukan itu.

4. China – Kulit Putih Pucat

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Bagi wanita China, kulit pucat dianggap sebagai standar kecantikan sejati. Bahkan sejarah kecantikan di China ini punya sejarah unik di baliknya. Tren ini sebenarnya kembali ke masa lalu ketika warna kulit dikaitkan dengan kelas sosial seseorang.

Jika kulitnya gelap, berarti orang tersebut bekerja di ladang dan miskin. Bahkan saat ini, wanita China pun selalu menjaga diri dan kulit mereka agar selalu putih dan cerah. Bahkan wanita China punya cara tersendiri agar kulit selalu terlihat putih dan bersih, salah satunya adalah menggunakan semua jenis krim wajah yang biasanya mengandung zat pemutih.

5. Myanmar – Leher Panjang

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Standar kecantikan selanjutnya adalah standar kecantikan di negara Myanmar. Bagi orang Kayan yang tinggal di Myanmar, leher panjang dianggap sebagai simbol kesejahteraan dan kecantikan. Itulah sebabnya gadis-gadis lokal memakai kalung kuningan di leher mereka sejak usia 5 tahun.

Gadis Myanmar memasangkan 6 cincin di leher mereka dan kemudian jumlahnya bertambah satu setiap tahun. Gadis Myanmar akan berhenti menambahkannya setelah menikah.

Akibat memakai lilitan itu, leher wanita bisa mencapai 40 cm. Tak hanya itu, rasa sakit dan tidak nyaman membuat wanita yang memasangkan cincin leher tersebut menjadi sulit untuk menoleh.

6. Irlandia - Kulit Putih

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Orang Irlandia selalu menjunjung tinggi kecantikan alami, orang Irlandia sangat menghargai semua yang ada pada diri seorang wanita. Seorang wanita khas Irlandia biasanya memiliki alis tebal, kulit putih, dan bibir tipis. Tetapi ciri-ciri mereka yang paling umum adalah dahi yang besar, mata hijau, banyak bintik-bintik, dan rambut merah.

7. Arab Saudi – Mata Indah

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Standar kecantikan di Arab Saudi adalah mata yang indah. Mata adalah cerminan jiwa seseorang. Orang Arab Saudi yang tidak biasa menunjukkan sebagian besar wajah mereka membuat lebih memperhatikan dan merawat mata mereka. Untuk membuat mata terlihat jadi lebih indah, wanita Arab Saudi tentunya menggunakan banyak riasan untuk pancarkan pesona dengan mata indahnya.

8. Ethiopia – Bibir Lebar

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Standar kecantikan di Ethiopia cukup unik dan berbeda. Seorang wanita Ethiopia yang mencapai usia subur, mencabut 2 gigi depan bawahnya dan membuat tindik di bibir bawahnya. Setelah itu, memasukkan tanah liat berat atau piringan kayu ke dalam lubang ini.

Saat dia tumbuh dewasa, disk yang lebih besar diletakkan di bibir untuk meregangkan bibir lebih lebar hingga mencapai piring ukuran penuh. Lempeng bibir ini dipandang oleh masyarakat asli Surma sebagai simbol kedewasaan wanita yang menarik pria untuk menikah.

Tak hanya bibir, wanita Ethiopian juga menggunakan beban untuk meregangkan daun telinga hingga cukup panjang untuk menyentuh bahu. Menurutnya, apabila daun telinga semakin panjang, maka semakin cantik.

9. Selandia Baru - Tato

Standar Kecantikan 9 Negara Ini Unik, Bukti Definsi Cantik Sangat Luas
Standar Kecantikan Wanita. (Sumber: Brightside)

Standar kecantikan di Selandia Baru sangat unik, di Selandia Baru tato tidak hanya digunakan untuk penghias kulit. Penduduk asli Selandia Baru, Suku Maori, menggunakan teknik tato yang disebut ta moko untuk membuat semacam kartu identitas dengan pola hitam dan biru tua tepat di wajah seseorang.

Wanita Maori secara tradisional menato diri mereka di dagu selama masa remaja dan mencoba membuat tato mereka serapi dan sedetail mungkin untuk menunjukkan status sosial mereka.

Melansir dari Brightside, ketika orang lain melihat tato ini, mereka dapat dengan mudah membaca tentang diri wanita tersebut dan menyebut bahwa betapa cantiknya seorang wanita.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya