Liputan6.com, Jakarta Tengah menjadi perbincangan publik masyarakat Tanah Air, serial “Layangan Putus” telah berhasil membius mental para penontonnya. Serial film dengan pemeran utama Putri Marino, Reza Rahadian, hingga Anya Geraldine yang memberikan hiburan yang bernilai. Selain para tokoh utama, ada tokoh lain yang mendukung alur cerita, salah satunya ialah Michelle Wanda.
Baca Juga
Putri Marino memerankan Kinan, Reza Rahadian memerankan Mas Aris, Anya Geraldine membawakan Lydia sedangkan Michelle Wanda memerankan Dokter Dita. Dalam serial ini, Dokter Dita menjadi sahabat dekat Kinan. Dokter Dita dan Kinan sendiri telah menjadi sahabat karib semenjak mereka duduk di bangku pendidikan kedokteran.
Advertisement
Peran Wanda Michelle sendiri begitu menjiwai dalam serial Layangan Putus. Wanita kelahiran 25 April 1996 ini mulai go publik setelah mewakili kontes Abang None Jakarta tahun 2015. Dirinya juga sempat menggeluti dunia model hingga menjadikannya terkenal hingga saat ini.Karir suksesnya di dunia layar kaca juga pernah tertoreh pada serial Tukang Ojek Pengkolan.
Dalam berakting bersama Putri Marino, Michelle sendiri selalu menjadi tempat curhat Kinan. Berikut Liputan6.com merangkum potret Michelle Wanda dari Instagram pribadinya @michellewanda, Rabu (5/1/2022).
1. Mengenakan jas dokter ahli, Michelle Wanda tampak menjiwai perannya sebagai Dokter Dita.
Advertisement
2. Dalam serial Layangan Putus, Dokter Dita dan Kinan telah menjadi teman seperjuangan sejak mereka mengemban studi kedokteran.
3. Michelle Wanda sudah bermain di sejumlah webseries, film, dan sinetron seperti After Met You, Kilau Aksara, dan Trilogy of Senses.
Advertisement
4. Beginilah potret dukungan Dokter Dita kepada kinan, kebersamaan mereka sering ditayangkan dalam serial ini.
5. Bersama Putri Marino dan Anya Geraldine, mereka menyempatkan diri mengunggah foto kebersamaan sembari syuting.
Advertisement
6. Siapa sangka, dara cantik ini memiliki hobi seni bela diri Jujitsu, seni bela diri asal Jepang.
7. Di awal tahun ini Michelle wanda telah dilamar oleh seorang pria bernama Andy Sukandar yang juga pehobi Jujitsu asal Jepang.
Advertisement