Liputan6.com, Jakarta Bukan Bintang Biasa atau disingkat dengan nama BBB merupakan grup musik besutan Melly Goeslaw yang dibentuk tahun 2006. Grup musik tersebut terdiri dari lima anggota yakni Raffi Ahmad, Dimas Beck, Laudya Cynthia Bella, Ayushita dan Chelsea Olivia.
Grup musik tersebut pada awalnya terbentuk untuk mendampingi Melly Goeslaw dalam lagu Let's Dance Together dalam album Mindnsoul. Lima anggotanya tak hanya berkarier sebagai penyanyi, namun juga menjadi aktor dan aktris menjadi alasan utama grup musik tersebut dinamakan BBB.
Baca Juga
16 Tahun berlalu sejak pertama kali dibentuk, BBB masih aktif berkarya hingga saat ini. Meski sederet anggotanya punya kesibukan masing-masing, namun kelimanya sering luangkan waktu untuk sekadar bertemu atau jalani pemotretan bareng.
Advertisement
Berkarya bersama sejak 2006, Raffi Ahmad, Dimas Beck, Laudya Cynthia Bella, Ayushita dan Chelsea Olivia ibarat tumbuh bersama. Bahkan kelimanya sudah seperti keluarga, apalagi ketika bareng Melly Goeslaw dan Anto Hoed.
Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret transformasi kebersamaan anggota grup musik BBB, Rabu (12/10/2022).
1. Dibentuk tahun 2006 oleh Melly Goeslaw, anggota grup musik Bukan Bintang Biasa (BBB) sudah bersinar sedari dulu.
Advertisement
2. Singel Bukan Bintang Biasa dan Putus Nyambung merupakan dua singel populer yang dirilis pada tahun 2007.
3. Persahabatan yang terjalin hangat sedari dulu membuat kebersamaan kelima anggotanya terlihat sudah seperti saudara.
Advertisement
4. Tidak hanya bernyanyi, BBB diangkat menjadi film tahun 2007 dengan judul Bukan Bintang Biasa the Movie.
5. Punya kesibukan masing-masing, personel BBB ini tetap saling dukung meski tidak selalu bikin karya bersama.
Advertisement