15 Manfaat Daun Putri Malu untuk Kesehatan, Pahami Kandungannya

Manfaat daun putri malu yang baik bagi kesehatan, kaya antioksidan dan mengobati diabetes.

oleh Silvia Estefina Subitmele diperbarui 20 Okt 2022, 18:45 WIB
Diterbitkan 20 Okt 2022, 18:45 WIB
Putri Malu
Tanaman Putri Malu. (Wikimedia/Creative Commons)

Liputan6.com, Jakarta Tanaman putri malu atau yang dikenal dengan Mimosa pudica ini, merupakan salah satu tumbuhan liar yang bisa Anda jumpai di mana saja. Tanaman dengan sejumlah fakta unik dan menarik ini, memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh. Salah satu manfaat daun putri malu untuk kesehatan yang bisa Anda peroleh adalah membantu mengatasi wasir juga berfungsi sebagai obat demam yang alami. 

Tanaman putri malu memiliki keunikan tersendiri, karena sensitif terhadap sentuhan. Akan tetapi, tanaman liar ini memiliki kandungan antibakteri, antivenom, antifertilitas, antikonvulsan, antidepresan, afrodisiak. Manfaat daun putri malu juga terdapat kandungan dan senyawa yang membantu tubuh, untuk terhindar dari penyakit diabetes juga penyakit kronis lainnya. 

Meski dikenal sebagai salah satu tanaman liar, namun masih banyak orang yang mencari dan memanfaatkan tanaman ini untuk mengatasi berbagai penyakit. Untuk mendapatkan Manfaat daun putri malu bisa Anda olah dengan berbagai cara, salah satunya adalah merebus dengan air untuk dikonsumsi. 

Berikut ini manfaat daun putri malu yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (20/10/2022). 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Manfaat Daun Putri Malu

Mengenal Fungsi Hati, Organ yang Rentan Diserang Hepatitis Akut Misterius
Mengenal Fungsi Hati, Organ yang Rentan Diserang Hepatitis Akut Misterius. Foto: Pixabay.

1. Kaya Antioksidan

Manfaat daun putri malu sangat baik untuk kesehatan, karena memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, sehingga akan dengan mudah membantu menghentikan pembentukan radikal bebas di dalam tubuh. Meskipun daunnya mengandung antioksidan paling banyak, namun khasiat yang ditemukan di batang dan biji tanamannya juga tak ampuh untuk tubuh. Mimosa pudica atau putri malu mengandung fitokimia dan vitamin dengan sifat antioksidan, di mana tanaman ini mengandung superoksida dismutase.

2. Baik Untuk Kesehatan Usus

Manfaat daun putri malu juga sangat baik untuk kesehatan. Selain itu biji tanaman ini, sangat berkhasiat untuk kesehatan usus, di mana senyawa ini bersifat mucilaginous yang membengkak saat bersentuhan dengan cairan dan membentuk gel. Ketika Anda menelan biji putri malu dalam bentuk bubuk di kapsul, maka pembengkakan serupa juga bisa terjadi di saluran pencernaan Anda. Biji putri malu akan menjadi gel lengket yang dapat menempel pada racun kimiawi, logam berat, parasit, dan bakteri berbahaya, sehingga massa biji putri malu, racun, dan makhluk yang lengket ini bergerak melalui usus dan dikeluarkan melalui tinja. Lendir dalam biji putri malu adalah jenis serat larut, artinya dapat larut dalam air. Itulah mengapa ia mampu menyerap air dan membentuk gel.

3. Mencegah Kerusakan Hati

Manfaat daun putri malu berkhasiat untuk mencegah kerusakan hati, jikalau penyakit kronis yang kompleks, seperti penyakit Lyme dan infeksi parasit, organ hati dan kandung empedu mungkin akan semakin meradang. Bakteri lyme biasanya akan bersembunyi di hati, termasuk parasit seperti cacing hati, Ascaris lumbricoides, dan cacing lainnya, dapat bersembunyi di sistem saluran empedu hati. Makhluk ini dapat menyumbat sistem dan menyebabkan peradangan serta kerusakan, sehingga penelitian menunjukkan bahwa putri malu dapat membantu melindungi hati dari kerusakan tersebut, termasuk hati yang memiliki banyak racun. 

 


Manfaat Daun Putri Malu

Ilustrasi penyakit diabetes
Ilustrasi penyakit diabetes (Photo by Tumisu on Pixabay)

 

4. Mengobati Tekanan Darah Tinggi

Manfaat daun putri malu untuk kesehatan, selain mencegah kerusakan fungsi hati dan usus, diketahui juga berkhasiat mengobati tekanan darah tinggi. Anda bisa juga mengolahnya dengan mengambil daun putri malu yang dihancurkan, kemudian mengambil sarinya untuk dikonsumsi 15 ml dua kali sehari. Lakukan cara ini ketika Anda menderita penyakit darah tinggi. Namun jika tidak, hindari agar tidak menimbulkan dampak kesehatan lainnya. 

5. Dapat Mengurangi Peradangan

Manfaat daun putri malu juga dapat membantu mengurangi peradangan di dalam tubuh, ketika tubuh terpapar oleh racun atau patogen. Adapun sel-sel yang rusak bisa mengaktifkan peradangan untuk memulai penyembuhan. Namun, jika proses ini tidak berhenti, maka peradangan bisa mengakibatkan masalah kesehatan yang serius juga berjangka panjang, seperti diabetes, dan radang sendi. Ekstrak tanaman Mimosa pudica juga dapat mengurangi rasa sakit, serta sama efektifnya dengan obat penghilang rasa sakit. 

6. Mengobati Diabetes

Manfaat daun putri malu untuk kesehatan juga bisa mengobati penyakit diabetes, di mana ketika kadar gula darah menjadi rendah, maka Anda bisa mengonsumsi ekstrak daun putri malu. Cara mendapatkan manfaat dari tanaman putri malu adalah dengan minum sebanyak 30ml jus tanaman secara rutin pagi dan sore hari. Dalam 7 sampai 10 hari, Anda akan melihat perbedaan terkait dengan kadar gula darah.

7. Mengatasi Diare

Manfaat daun putri malu diketahui secara ampuh dapat mengatasi diare. Ramuan daun putri malu bisa Anda campurkan dengan bijinya, agar lebih berkhasiat dan manjur untuk kesehatan. Mengutip dari laman F&B Magazine, reaksi positif yang ditimbulkan, biasanya terjadi di saluran pencernaan Anda. Adapun gel yang terbentuk, bergerak melalui sistem pencernaan, sehingga mengeluarkan racun dan kuman berbahaya lainnya.


Manfaat Daun Putri Malu

Ilustrasi wasir
Ilustrasi wasir. Image by Darko Djurin from Pixabay

8. Menyembuhkan Wasir

Manfaat daun putri malu juga berkhasiat menyembuhkan wasir, di mana cara ini adalah metode secara alami yang cukup berguna. Untuk memperoleh hal itu, buatlah bubuk ekstrak dari daunnya, cukup dengan satu sendok teh yang dicampur dengan susu, Anda bisa mengonsumsi dua atau tiga kali sehari. Sebagai pengobatan alternatif, Anda bisa meminum satu sendok teh bubuk dari akar dan daun dengan susu tiga kali seharin. Namun yang perlu Anda ketahui adalah, ramuan ini hanya dikonsumsi saat mengalami wasir, dan jika tidak maka hindari agar tidak menyebabkan efek samping yang buruk untuk kesehatan. 

9. Penyembuhan Luka

Manfaat daun putri malu secara efektif membantu menyembuhkan luka, serta menghentikan pendarahan dan mengatasi masalah kulit. Tanaman ini, sering digunakan sebagai pengobatan tradisional dan cara membuatnya menjadi pasta hangat dari akar tanaman dan mengoleskannya pada luka. Senyawa Hidroksiprolin yang terkandung, juga akan membantu menjaga kulit tetap elastis dan tampak muda. Daun putri malu juga mengandung zat besi, seng, mangan, dan tembaga, sehingga membantu melawan tubuh dari infeksi. 

Adapun manfaat lain yang bisa diperoleh adalah:

- Dapat mencegah ejakulasi dini yang direbus, dan diminum selagi masih hangat.

- Menjadi salah satu obat batuk alami.

- Dapat menenangkan pikiran.

- Bekerja dengan baik untuk menurunkan demam.

- Mengatasi insomnia.

- Mengobati rematik.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya