6 Cara Mengatasi Flu dan Batuk Pada Ibu Hamil, Alami dan Sederhana

Cara mengatasi flu dan batuk pada ibu hamil dapat menggunakan beberapa bahan alami.

oleh Husnul Abdi diperbarui 26 Jun 2023, 23:00 WIB
Diterbitkan 26 Jun 2023, 23:00 WIB
Liputan 6 default 4
Ilustraasi foto Liputan 6

Liputan6.com, Jakarta Ibu hamil harus benar-benar memperhatikan kesehatannya. Namun, saat sakit menyerang tentunya tidak ada yang dapat mengetahuinya, apalagi serangan penyakit seperti flu dan batuk. Penyakit yang umum terjadi pasa setiap orang ini juga rentan menyerang ibu hamil.

Padahal, ibu hamil disarankan untuk tidak minum obat dengan sembarangan. Hal ini karena mengonsumsi obat yang salah dapat berakibat buruk bagi kesehatan ibu hamil maupun bayi yang dalam kandungan.

Cara mengatasi flu dan batuk pada ibu hamil dapat menggunakan beberapa bahan alami. Ibu bisa menerapkannya di rumah. Selain mengatasinya dengan beberapa bahan alami yang sederhana, ibu juga bisa mencegah terjadinya flu dan batuk dengan menjaga pola hidup sehat dan kebersihan.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (10/9/2019) beberapa cara mengatasi flu dan batuk pada ibu hamil.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Bawang putih

Bawang putih
Bawang putih / Sumber: iStockphoto

Cara mengatasi flu dan batuk pada ibu hamil yang pertama adalah dengan bawang putih. Bawang putih adalah makanan super penangkal bakteri. Caranya, kupaslah empat sampai lima siung bawang putih. Remukkan perlahan, lalu tumis, serta tambahkan ke hidangan favorit kamu.

Selain itu, kamu juga bisa membuat jus yang terbuat dari campuran empat siung bawang putih, dua tomat, dan lemon. Tentunya hal ini bisa jadi minuman antibakteri dan antivirus yang lezat untuk dikonsumsi saat flu dan batuk bagi ibu hamil.


Teh herbal

Chamomile tea.
Chamomile tea.| via: indiatimes.com

Teh herbal seperti jahe, chamomile, dan lemon juga bisa menjadi cara mengatasi flu dan batuk pada ibu hamil. Bahan-bahan ini dikenal sangat baik dalam meningkatkan daya tahan tubuh. Jahe telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional China untuk menghilangkan sumbatan sistem pernapasan dan menghilangkan penyebab sakit dan nyeri.

Chamomile juga sangat bagus bagi kesehatan karena memiliki sifat antivirus dan antibakteri. Selain itu, menghirup aroma teh chamomile punya efek menenangkan. Sedangkan lemon mengandung vitamin C dalam jumlah besar yang berguna untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Ini tentu bagus untuk wanita hamil yang sistem kekebalan tubuhnya menurun secara alami selama periode ini.


Campuran madu, jahe, lemon

Madu, jahe dan lemon
Madu, jahe dan lemon (sumber: colomi.vn)

Selain itu, campuran madu, jahe dan lemon juga dapat menjadi cara mengatasi flu dan batuk pada ibu hamil. Jahe dapat menghilangkan racun yang berlebihan dan membantu tubuh untuk pulih dengan baik. Sementara, madu memiliki sifat antibakteri yang luar biasa.

Caranya, kamu dapat mengambil satu sendok makan jahe segar parut dan letakkan dalam mangkuk air panas mendidih. Biarkan selama lima menit. Saring air menjadi secangkir air jahe hangat. Tambahkan satu sendok makan perasan lemon segar dan satu sendok makan madu.


Cuka apel

cuka apel
ilustrasi cuka apel/copyright Rawpixel

Cara mengatasi flu dan batuk pada ibu hamil selanjutnya adalah dengan cuka sari apel. Banyak ahli gizi berpendapat bahwa cuka sari apel bagus untuk mencegah batuk dan pilek saat dikonsumsi dalam jumlah yang tepat.

Cuka sari apel membantu menetralkan penyakit sehingga tubuh menjadi tidak ramah terhadap virus. Cuka sari apel juga melemahkan dahak dan sumbatan lendir di hidung sehingga lebih mudah dikeluarkan, sehingga kamu bisa bernapas lebih mudah. Selain itu, cuka sari apel mengandung mineral penting, seperti kalium, kalsium, magnesium, fosfor, klorin, natrium yang penting dalam mengatur fungsi tubuh. Jika kamu tidak bisa menahan rasa asamnya, campur dengan madu.


Buah beri

Buah Beri
Buah Beri. (Photo by Iwona Łach on Unsplash)

Buah beri mengandung antioksidan. Sedangkan Antioksidan penting untuk membersihkan racun dari tubuh. Racun ini dapat menyebabkan tenggorokan teriritasi. Ibu dapat membuat jus beri, atau mencampurnya dalam salad atau yoghurt alami untuk menagatasi flu dan batuk saat hamil.


Sup Ayam

Lip 6 default image
Gambar ilustrasi

Semangkuk sup ayam akan membuat flu dan batuk ibu hamil lebih cepat sembuh. Selain menghangatkan, kandungan gizinya baik untuk kesehatan ibu hamil. Sup ayam kaya akan kandungan nutrisi dan vitamin yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh.

Walaupun sudah teruji, kamu tetap harus memperhatikan jumlah konsumsi bahan alami tersebut dalam batas wajar. Jika dalam 2 atau 3 hari mengonsumsi bahan-bahan tersebut flu dan batuk belum kunjung reda, segera periksakan kondisimu ke dokter.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya