Subhanallah adalah Bacaan Tasbih dalam Berzikir, Simak Selengkapnya

Subhanallah adalah bacaan tasbih untuk mengagumi dan menggambarkan kebesaran Allah.

oleh Dinda Hafid Hafifah diperbarui 18 Agu 2023, 14:15 WIB
Diterbitkan 18 Agu 2023, 14:15 WIB
Tasbih
Ilustrasi Sholat Tasbih Credit: shutterstock.com... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Subhanallah adalah bacaan tasbih untuk mengagumi dan menggambarkan kebesaran Allah. Dimana salah satu kalimat tasbih adalah subhanallah yang memiliki makna menyucikan. Tasbih adalah kalimat pujian kepada Allah.

Subhanallah adalah bacaan tasbih dalam bentuk perkataan baik dengan niat untuk menjauhkan keburukan dari Allah. Niat tersebut dapat dilihat dari keikhlasan seorang hamba Allah serta mendatangkan pahala bagi siapa saja yang tulus mengikrarkan di dalam hati setiap makhluk (orang-orang beriman).

Subhanallah adalah bacaan dzikir yang paling disukai oleh Allah. Biasanya subhanallah di baca sampai 33 kali. Segala puji-pujian yang harus dibiasakan terucap oleh lidah serta ditasdiqkan oleh hati.

Zikir lisan adalah jalan yang akan menghantarkan pikiran dan perasaan yang kacau menuju kapada ketetapan dzikir hati. Sedangkan zikir dengan hati semua kedalaman jiwa akan kelihatan lebih luas. Dengan berzikir kita akan mendapatkan tekanan batin yang baik.

Berikit ini penjelasan singkat tentang makna kalimat tasbih dalam berdzikir yang liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (18/8/2023)

Makna bertasbih dalam berdzikir

Dzikir
Amalan mudah berpahala surga, diantaranya dzikir setelah shalat fardhu dan sebelum tidur. (Liputan6.com/Nugroho Purbo)... Selengkapnya

Kalimat tasbih memiliki makna bahwa segala sesuatu yang ada di bumi dan langit akan senantiasa bertasbih kepada Allah baik di masa lampau maupun di masa yang akan datang. Dengan kata lain, makluk bukan bertasbih hanya di masa lampau namun hingga saat ini mereka akan tetap bertasbih kepada Allah sebagai kepatuhan mereka terhadap Allah Swt.

Subhanallah adalah bacaan tasbih untuk mensucikan Allah dari segala perbuatan dan sifat buruk yang ada pada makhluk. Pada saat mengucapkannya dengan niat terdapat pencerminan atau pantulan diri seseorang atas perbuatan.

Jika makhluk tersebut telah mengucapkan kata mensucikan Allah, maka tiada satu pun niat terhadap perilaku untuk meyimpang dari perintah Allah serta menjauhkan diri dari perbuatan keji.

Selain itu, subhanallah adalah bacaan tasbih dalam berdzikir. Dimana pengertian dzikir sendiri adalah ucapan yang dilakukan dengan lisan dan mengingat Allah dalam hati yaitu dengan ucapan dan ingatan untuk mensucikan Allah dari sifa-sifat yang tidak layak bagi-Nya.

Hakikat bertasbih dalam berzikir

Melakukan Tadarus dan Memperbanyak Dzikir
Ilustrasi Al-Qur’an Credit: pexels.com/Tayeb... Selengkapnya

Pada hakikatnya, orang yang bertasbih dengan membaca subhanallah saat sedang berdzikir adalah orang yang sedang berhubungan dengan Allah. Seseorang yang senantiasa mengajak orang lain untuk kembali kepada Allah akan memerlukan dan melakukan dzikir yang lebih dari seorang muslim biasa.

Karena pada dasarnya, ia ingin menghidupkan kembali hati mereka yang mati, akan tetapi jika ia tidak menghidupkan hatinya lebih dulu, keinginan atau kehendaknya untuk menghidupkan hati yang lain tidak akan mampu dilakukan.

Dzikir secara lisan seperti menyebut nama Allah berulang-ulang, dan satu tingkat di atas dzikir lisan adalah hadirnya pemikiran tentang Allah dalam kalbu. Kemudian hakikat tasbih yang terus menerus dari setiap yang ada kepada Allah. Allah akan memberi sifat-sifat yang lembut dan halus.

Dengan banyaknya orang yang mengucap kalimat tasbih atau subhanallah dalam berdzikir. Ibadah mereka kepada Allah sebagai perbuatan baik seperti menjauhkan keburukan dari Allah. Tasbih sebagai bentuk ibadah baik dari perkataan, perbuatan, dan niat yang mendatangkan pahala.

Manfaat bertasbih dalam berdzikir

Tata Cara Sholat Tasbih
Ilustrasi Sholat Tasbih Credit: shutterstock.com... Selengkapnya

Berzikir kepada Allah adalah ibadah sunnah yang teramat mulia. Zikir adalah peringkat doa yang paling tinggi, yang di dalamnya tersimpan berbagai keutamaan dan manfaat yang besar bagi hidup dan kehidupan kita. Seseorang yang senantiasa melakukan dzikir, maka diakhirat kelak akan mendapat pahala sebagai balasannya adalah Syurga.

Dzikir dengan membaca kalimat tasbih akan mengingat Allah yang selalu digunakan oleh semua muslim untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Prinsip pokoknya dengan memusatkan pikiran dan perasaan kepada Allah SWT.

Dengan cara menyebut namanya berulang-ulang. Dengan demikian seseorang akan mempunyai pengalaman berhubungan dengan Allah, adanya hubungan ini dengan sendirinya akan menghilangkan rasa keterpisahan antara manusia dengan Tuhannya.

Dzikir juga berpengaruh pula terhadap fisik setiap makhaluk. Dengan menyembuhkan berbagai jenis penyakit fisik maupun menghilangkan kondisi-kondisi psikopatologi seperti stress, kecemasan dan defresi.

Dzikir akan mengandung kekuatan yang mampu memberikan keyakinan dalam semangat hidup dan memulihkan kesehatan bagi banyak orang. Dengan membaca salah satu kalimat tasbih dalam berdzikir juga akan mendapatkan keyakinan ini untuk orang yang pada saat itu menderita sakit.

Keistimewaan bertasbih

Keistimewaan Sholat Tasbih Menurut Hadis
Ilustrasi Sholat Tasbih Credit: shutterstock.com... Selengkapnya
  1. Bertasbih lebih baik daripada seorang pelayan
  2. Bertasbih kepada Allah memiliki manfaat lain, Allah akan memaafkan kesalahan kita sebanyak buih di lautan
  3. Bertasbih kepada Allah akan memberikan pahala hingga akhir zaman
  4. Suara bertasbih kepada Allah akan senantiasa terdengar di langit
  5. Bertasbih adalah perkataan yang paling disukai oleh Allah Swt, dan timbangannya berat nanti dihadapan-NYA saat akhir zaman
  6. Jika makhluk selalu bertasbih, Allah akan memberikan sebuah pohon kurma di surga
  7. Bertasbih 100 kali Allah akan menghapus 1000 keburukan

 

--------------------------------

Reporter Magang

Dinda Hafid Hafifah

Univeristas Teknologi Yogyakarta

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya