Liputan6.com, Jakarta Pada Minggu (7/7/2024) kemarin, Clarissa Putri resmi dipersunting sang kekasih Sandro Fahdhipa. Acara digelar mewah dengan serangkaian pernikahan, mulai dari pengajian, siraman, akad hingga resepsi. Pernikahan selebgram 30 tahun itu juga digelar dengan nuansa adat Jawa yang kental.
Rangkaian pernikahan Clarissa juga meriah dengan kehadiran keluarga dan sahabat dekat, termasuk Fadil Jaidi. Bahkan, Fadil terlihat setia mendampingi sang sahabat. Anak Pak Muh itu terlihat hadir di rangkaian acara pernikahan Clarissa.
Baca Juga
Dalam video yang diunggah Fadil, terdengar rekaman percakapannya dengan Clarissa pada 2019. Di mana Clarissa meminta agar Fadil tidak menikah lebih dulu karena dia takut tak punya sahabat cowok lagi. Fadil pun menepati janji tersebut. Di 2024, Clarissa akhirnya menikah.
Advertisement
Pria keturunan Arab itu mengucapkan selamat dan turut bahagia melihat sahabatnya menikah dengan orang yang tepat. Fadil kemudian menuliskan jika kini giliran dirinya yang mencari jodoh. Yang dibalas Clarissa dengan ucapan terima kasih telah menjaganya selama ini.
Berikut ini potret Fadil Jaidi di momen rangkaian pernikahan Clarissa Putri, yang dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber pada Selasa (9/7/2024).
1. Fadil Jaidi sudah terlihat di momen pranikah Clarissa Putri, yaitu saat acara pengajian. Fadil memakai busana putih dan peci, tampak tersenyum bahagia.
Advertisement
2. Fadil juga hadir memakai batik coklat gading dan peci hitam di acara siraman Clarissa. Ia bahkan ikut berebut kembang siraman bareng keluarga sang sahabat.
3. Pada hari yang sama dengan siraman, Fadil juga turut mendampingi Clarissa di malam midodareni bareng para sahabat cewek.
Advertisement
4. Penuh haru bahagia, Fadil Jaidi mengantarkan Clarissa Putri menuju pelaminan dalam prosesi akad nikah.
5. Lucunya, kedua mempelai menggendong Fadil Jaidi dan pura-pura akan melemparkannya ke atas. Bukti kalau Fadil merupakan sahabat Clarissa dan Dhipa.
Advertisement
6. Fadil Jaidi tampak membawa bubak kawah, tradisi pernikahan Jawa. Yang terdiri dari beberapa macam perabotan rumah tangga yang ditanggalkan pada bambu.
7. Pada momen resepsi pernikahan, Fadil Jaidi tampak gagah mengenakan beskap biru, kain batik dan blangkon. Wajahnya pancarkan kebahagiaan.
Advertisement