6 Potret Menawan Sybilla Anak Zaskia Adya Mecca, Lolos 20 Besar Gadis Sampul

Warganet terpukau melihat transformasi Sybilla dari sosok imut di masa kecil, menjadi remaja menawan yang kini sedang berjuang mengawali karier melalui Gadis Sampul.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 27 Nov 2024, 18:30 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2024, 18:30 WIB
6 Potret Menawan Sybilla Anak Zaskia Adya Mecca, Lolos 20 Besar Gadis Sampul
Potret menawan Sybilla anak Zaskia Adya Mecca yang lolos 20 besar Gadis Sampul. (sumber: Instagram/zaskiadyamecca)

Liputan6.com, Jakarta Kana Sybilla Bramantyo, putri sulung pasangan Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo, mencuri perhatian publik dengan keputusannya mengikuti pemilihan Gadis Sampul 2024. Remaja berusia 14 tahun yang akrab disapa Sybil itu menjajal dunia modeling sebagai langkah awal kariernya.

Kabar ini pertama kali disampaikan oleh Zaskia melalui akun Instagram pribadinya. Aktris sekaligus ibu lima anak tersebut mengungkapkan kebanggaannya atas keberanian Sybil menerima tantangan di usia muda.

Dalam unggahan terbaru, Zaskia mengabarkan jika Sybil lolos menuju 20 besar Gadis Sampul dari 2064 peserta. Pemain film 'Sang Pencerah' itu terlihat ikut mengantar putri sulungnya ke karantina yang akan berlangsung selama 6 hari.

Penampilan Sybil di ajang ini mendapat banyak perhatian. Dengan rambut panjang tergerai dan bando pita merah, Sybil tampak memikat dan segar, menuai pujian dari netizen atas paras cantik dan bakatnya.

Banyak yang terkejut melihat transformasi Sybil dari sosok imut di masa kecil menjadi remaja menawan. Berikut ini potret Sybilla anak Zaskia Adya Mecca yang berhasil lolos 20 besar Gadis Sampul, dirangkum Liputan6.com dari Instagram @zaskiadyamecca, Rabu (27/11/2024).

1. Putrinya lolos 20 besar Gadis Sampul, Zaskia Adya Mecca tampak mengantar Sybilla ke karantina yang berlangsung selama 6 hari.

6 Potret Menawan Sybilla Anak Zaskia Adya Mecca, Lolos 20 Besar Gadis Sampul
Potret menawan Sybilla anak Zaskia Adya Mecca yang lolos 20 besar Gadis Sampul. (sumber: Instagram/zaskiadyamecca)

2. Sybil yang dulu imut, kini sudah bertransformasi menjadi remaja cantik yang pintar dan berbakat dalam bidang modelling.

6 Potret Menawan Sybilla Anak Zaskia Adya Mecca, Lolos 20 Besar Gadis Sampul
Potret menawan Sybilla anak Zaskia Adya Mecca yang lolos 20 besar Gadis Sampul. (sumber: Instagram/zaskiadyamecca)

3. Gadis 14 tahun itu tampil fresh dengan rambut panjang tergerai dan bando pita merah. Sybil juga terlihat begitu menawan dengan seragam jaket merah mudanya.

6 Potret Menawan Sybilla Anak Zaskia Adya Mecca, Lolos 20 Besar Gadis Sampul
Potret menawan Sybilla anak Zaskia Adya Mecca yang lolos 20 besar Gadis Sampul. (sumber: Instagram/zaskiadyamecca)

4. Sybil mengungkapkan hidupnya menjadi semakin seru setelah menemukan bakatnya di bidang modelling. Bahkan, ia juga ingin les di bidang lain seperti dance, teater, hingga menyanyi.

6 Potret Menawan Sybilla Anak Zaskia Adya Mecca, Lolos 20 Besar Gadis Sampul
Potret menawan Sybilla anak Zaskia Adya Mecca yang lolos 20 besar Gadis Sampul. (sumber: Instagram/zaskiadyamecca)

5. Selain Sybil, anak dari Cut Tari dan Meisya Siregar juga mengikuti pemilihan Gadis Sambul tersebut. Mereka ingin mengikuti jejak sang ibunda yang bersinar di dunia hiburan Tanah Air.

6 Potret Menawan Sybilla Anak Zaskia Adya Mecca, Lolos 20 Besar Gadis Sampul
Potret menawan Sybilla anak Zaskia Adya Mecca yang lolos 20 besar Gadis Sampul. (sumber: Instagram/zaskiadyamecca)

6. Zaskia mengungkapkan ini menjadi langkah pertama putrinya menjadi versi yang baru. Urusan juara 1-3 atau favorit itu bonus, Sybil memutuskan untuk menikmati proses karantina tanpa ambisi yang berlebihan.

6 Potret Menawan Sybilla Anak Zaskia Adya Mecca, Lolos 20 Besar Gadis Sampul
Potret menawan Sybilla anak Zaskia Adya Mecca yang lolos 20 besar Gadis Sampul. (sumber: Instagram/zaskiadyamecca)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya