Liputan6.com, Jakarta - Hasil survei terbaru yang dilakukan Lembaga Survei Nasional (LSN) menunjukkan elektabilitas pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa (Prabowo-Hatta) mengungguli Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Bahkan, bila Pilpres 2014 digelar pada saat survei dilakukan, pasangan Prabowo-Hatta melesat jauh mengungguli Jokowi-JK.
Peneliti utama LSN Dipa Pradipta mengatakan, berdasarkan hasil survei yang dilaksanakan dalam rentang waktu 23 sampai 29 Juni 2014, elektabilitas pasangan Prabowo-Hatta jauh lebih unggul yaitu sebesar 46,6% dibanding Jokowi-JK dengan tingkat elektabilitas sebesar 39,9%.
"Secara umum, Prabowo-Hatta lebih unggul dibanding Jokowi-JK. Sedangkan sebanyak 13,5% belum memutuskan memilih pasangan yang mana," ujar Dipa di Hotel Atlet Century, Senayan, Jakarta, Minggu (29/6/2014).
Menurut Dipa, secara umum Prabowo-Hatta jauh lebih unggul atas Jokowi-JK di Indonesia bagian barat, atau di wilayah-wilayah berpenduduk padat. Sedangkan Jokowi-JK banyak dipilih di Indonesia bagian timur yang akumulasi jumlah pemilihnya tidak begitu besar.
"Prabowo-Hatta jauh lebih unggul di wilayah Sumatera dan sebagian wilayah Jawa. Di 2 pulau itu, jumlah pemilih cukup besar. Sedangkan Jokowi unggul di wilayah-wilayah Indonesia timur seperti di Pulau Kalimantan dan sebagian Indonesia timur seperti Papua," ucapnya.
Sedangkan tingkat swing voters atau responden yang sudah memilih Prabowo-Hatta maupun Jokowi-JK namun masih ragu-ragu, masing-masing menurut Dipa hanya tinggal sekitar 11%.
"Sementara tingkat kemantapan pendukung kedua belah pihak terus meningkat, masing-masing sudah mencapai sekitar 88%," ucapnya.
Berdasarkan hasil temuan survei tersebut, Dipa pun berkesimpulan, temuan LSN tersebut menunjukkan bahwa selama Juni 2014, tidak ada perubahan elektabilitas yang cukup jauh untuk Prabowo-Hatta maupun Jokowi-JK.
"Tingkat elektabilitas dua pasangan sebagaimana ditemukan dalam survei LSN 1 sampai 8 Juni 2014 dengan survei saat ini pada 23 sampai 26 Juni cenderung stabil. Kesimpulan kami, pasangan Prabowo-Hatta masih tetap leading atas Jokowi-JK," ujarnya.
Survei tersebut dilakukan di 34 propinsi di seluruh Indonesia. Populasi dari survei ini merupakan seluruh penduduk Indonesia yang sudah memiliki hal pilih dan tercantum dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT). Â
Jumlah sampel sebanyak 1.070 responden yang diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara rambang berjenjang (multistage random sampling), dengan simpangan kesalahan (margin of error) sebesar 3,0% dan tingkat kepercayaan 95%. Sedangkan pengumpulan data dilakukan menggunkan teknik wawancara dengan responden menggunakan telepon. (Rmn)
Survei LSN: Prabowo-Hatta 46,6%, Jokowi-JK 39,9%
Hasil survei LSN, Prabowo-Hatta jauh lebih unggul atas Jokowi-JK di Indonesia bagian barat, atau di wilayah berpenduduk padat.
Diperbarui 29 Jun 2014, 17:44 WIBDiterbitkan 29 Jun 2014, 17:44 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saksikan Sinetron Cinta di Ujung Sajadah Episode Kamis 24 April Pukul 20.05 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
10 Destinasi Wisata Legendaris di Dunia yang Wajib Dikunjungi Sekali Seumur Hidup
5 Model Baju Koko Anak yang Stylish, Cocok untuk Berbagai Acara
Wamen Komdigi Angga Raka Dampingi Prabowo Terima PM Fiji di Istana Merdeka
Antam Tak Batasi Pembelian Emas Batangan, Imbau Transaksi via Aplikasi untuk Cegah Antrian
Nabung 10 Tahun demi Beli Ferrari, Mobil Pria Ini Terbakar saat Pertama Dikendarai
Genap 29 Tahun, Ini 5 Gaya Hijab Simpel Ala Larissa Chou saat Hangout Bareng Anak
Alasan Paula Verhoeven Ubah Nama Kontak Niko Jadi Nama Wanita
Kontroversi Sajal Malik, Bintang TikTok Pakistan yang Diduga Video Intimnya Viral
Barbuk Fachri Albar dari Sabu hingga Kokain, Luna Maya Rencana Nikah di Bali
Vasektomi adalah Kontrasepsi Mantap yang Tak Pengaruhi Performa Seksual
GAC Group Pamer Empat Kendaraan Elektrifikasi Terbaru di Shanghai Auto Show 2025