Mengenal Sekelumit 6 Negara dengan Waktu Puasa Terlama

Sejumlah negara memiliki waktu puasa yang sangat lama. Negara mana saja?

oleh Komarudin Komar diperbarui 03 Mei 2020, 01:40 WIB
Diterbitkan 03 Mei 2020, 01:40 WIB
Ilustrasi bendera Finlandia (AFP Photo)
Ilustrasi bendera Finlandia (AFP Photo)

Liputan6.com, Jakarta - Bulan suci Ramadan jadi bulan yang sangat dinantikan bagi kaum muslim di penjuru dunia. Namun, banyak negara waktu puasa berlainan. Ada yang cepat, ada juga yang sangat lama.

Berikut sejumlah negara yang memiliki waktu puasa terlama yang dihimpun dari berbagai sumber. Negara mana saja saja? Berikut enam di antaranya.

Finlandia

Republik Finlandia terletak di bagian tengah bumi dan masuk dalam wilayah Eropa. Negara ini dikenal dengan dunia pendidikannya dan waktu puasa bagi umat Islam. Mereka yang berpuasa di Finlandia selama 22 jam sehari.

Islandia

Negara ini terletak di sebelah barat laut Eropa dan sebelah utara Samudera Atlantik. Islandia dikenal karena keindahan auroranya. Sejumlah selebritas di Tanah Air sempat menikmati keindahan auror di negara ini. Namun, di negara ini waktu berpuasa bagi umat muslim selama 22 jam.

Inggris

Di negara ini waktu puasa umat muslim selama 19 jam. Negara ini bagian dari Britania Raya yang berbatasan dengan Skotlandia di utara dan Wales di sebelah barat, Laut Irlandia di barat laut, Laut Keltik di barat daya, serta Laut Utara di sebelah timur.

Rusia

Ilustrasi Rusia
Ilustrasi Rusia (Sumber: Bussines Insider SG)

Negara ini berbentuk federasi yang membentang di sebelah timur Eropa dan utara Asia. Negara ini termasuk yang terluas di dunia. Mereka yang menjalankan ibadah di negara ini selama 19 jam.

Jerman

Negara ini berada di Eropa Barat dan letaknya di tengah-tengah Eropa. Tak berbeda dengan Inggris, waktu puasa umat muslim di negara ini selama 19 jam.

Kanada

Negara ini terletak di benua Amerika yang memiliki berbagai etnis dan agama. Letaknya hampir berdekatan dengan utara bumi hingga waktu berpuasanya hampir 19 jam.

Saksikanlah video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya