Momen Luar Biasa di Konser Slank dan Gus Iqdam, 2 Bidadari Mencuri Perhatian di Atas Panggung

Wow, ada dua bidadari di atas panggung yang muncul saat Slank konser bareng Gus Iqdam di Blitar

oleh Liputan6.com diperbarui 02 Jan 2024, 02:00 WIB
Diterbitkan 02 Jan 2024, 02:00 WIB
Keren Pool, 5 Potret Gus Iqdam Main Drum dan Nyanyi Bareng Slank di Malam Tahun Baru
Gus Iqdam nyanyi lagu Slank "Ku Tak Bisa" di pengajian malam tahun baru. (YouTube Gus Iqdam Official)

Liputan6.com, Jakarta - Kemana bidadariku pergi

Yang bisa menyelamatkanku

Seharusnya dia dari tadi

Sudah berada di sini

Malaikat di jiwa terbelenggu

Akal sehatku pun mati

 

Band legendaris Slank punya lagi 'Bidadari Penyelamat' yang rilis pada tahun 1996 dalam album Minoritas yang merupakan karya Bimbim. Penggalan lagu di atas adalah lagu 'Bidadari Penyelamat'

Pada lagu "Bidadari Penyelamat" ada harapan, yaitu harapan perubahan. Perubahan di kehidupan Bimbim sang pencipta.

Lagu ini pun menggambarkan kisah Bimbim, di mana saat itu pernah tidak sadarkan diri karena kecanduan narkotika. Masa kelam yang dialami Bimbim tersebut dijadikan inspirasi lagu ini.

Entah disadari atau tidak, ada yang luar biasa, saat konser Slank bersama pengajian Gus Iqdam di Wonodadi Blitar di pengujung tahun 2023 lalu, ada dua bidadari yang hadir dalam acara tersebut, bahkan dua bidadari tersebut mampu mencuri perhatian jemaah alias penonton. 

 

Simak Video Pilihan Ini:

Pengajian Haul Orang Tua H Beky

Potret Gus Iqdam Main Drum dan Nyanyi Bareng Slank
Potret-potret Gus Iqdam main drum dan nyanyi bareng Slank. (Kolase YouTube Gus Iqdam Official)

Pada konser dan pengajian tersebut, sebenarnya bukan sebuah perayaan pergantian tahun, namun sesungguhnya kegiatan pengajian tahlilan di rumah Haji Beky, salah satu crazy rich Blitar.

"Yang benar saya ngaji di Wonodadi, tempate Pak Haji Beky, haul orang tua Pak Beky. Acarane ST mangke teng mriku," kata Gus Iqdam dalam sebuah postingan.

Dalam menyambut Tahun Baru 2024, Haji Beky, seorang sultan asal Blitar menggelar ngaji bersama Gus Iqdam di kediamannya.

Gus Iqdam Ucapkan Ini kepada Slank

Gus Iqdam Nanyikan Lagu Slank Bikin Salting Ning Nila
Momen Gus Iqdam menyanyikan lagu Slank berjudul "Ku Tak Bisa Jauh" membuat Ning Nila salting. (Tangkap layar YouTube Gus Iqdam Official)

Acara tersebut berjalan super lancar dan meninggalkan kesan sangat positif, bahkan Gus Iqdam sempat mengucapkan terima kasih kepada Slank, lantaran grup band ini menjadi bagian dari upaya Gus Iqdam untuk mencegah jemaah melakukan kemaksiatan di malam Tahun Baru 2024.

"Terima kasih Slank, luar biasa. Semoga slank terus jaya dan sukses," ucap Gus Iqdam dari streaming YouTube Gus Iqdam Official.

Gus Iqdam menjelaskan, pada dasarnya merayakan tahun baru Masehi menurutnya tidak dibenarkan dalam syariat Islam.

Bagi Gus Iqdam, daripada jemaah melakukan kemaksiatan, maka lebih baik mengikuti pengajian saja yang tak kalah meriah karena dimeriahkan juga dengan pesta kembang api dan konser.

Inilah Dua Bidadari yang Muncul di Panggung Slank

iqdam slank 1
Gus Iqdam, Slank, dan Abah Kirun

"Malam ini kita belajar, untuk pergantian tahun tidak perlu untuk bermaksiat," ujar Gus Iqdam.

"Tapi dengan ngaji, dengan nyanyi bersama slank. Diri kita selamat, keluarga kita selamat," tuturnya

Yang bikin penonton gempar, Slank tampil membawakan sejumlah lagu hits di akhir acara.

Di akhir sesi, Gus Iqdam bersama Ning Nila dan Haji Beky beserta sang istri Hj Arina Andriani ikut menyanyikan lagu berjudul 'Ku Tak Bisa'.

Dua perempuan inilah, Ning Nila dan Hj Arina yang menjadi bidadari tak bersayap di atas panggung, bagi Hj Beky dan Gus Iqdam.

Penulis: Nugroho Purbo/Madrasah Diniyah Miftahul Huda 1 Cingebul

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya