Liputan6.com, Jakarta Ikatan Alumni Elektro (IAE) Universitas Trisakti melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan membagikan paket sembako kepada penyandang tunanetra dan anak-anak yatim piatu. Acara ini digelar di Gedung Yayasan Binaul Ummah, Bekasi Timur, sebagai bagian dari program “IAE Peduli”.
Kegiatan ini merupakan bentuk kolaborasi antara IAE dan Yayasan Binaul Ummah, yang melibatkan para alumni, mahasiswa, dan elemen kampus Trisakti dalam aksi kemanusiaan.
Baca Juga
Bakti sosial dimulai setelah salat Zuhur dan dihadiri oleh pengurus IAE, para alumni, serta sekitar 130 penerima manfaat. Mereka menerima bantuan berupa paket sembako yang terdiri dari beras, minyak goreng, mi instan, dan gula pasir.
Advertisement
Ketua Umum IAE Universitas Trisakti, Paskalis Aprilino, ST, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen IAE dalam membentuk lulusan yang beretika dan memiliki kepedulian sosial.
"Kegiatan ini sejalan dengan tujuan organisasi dalam membentuk sarjana yang bermoral dan peka terhadap masyarakat," ujarnya. Ia menambahkan bahwa kegiatan serupa akan dilaksanakan secara rutin.
Ketua Panitia sekaligus Ketua Departemen Pengabdian kepada Masyarakat, Shailendra Syah, ST, MBA, menegaskan bahwa program ini adalah wujud nyata tanggung jawab sosial IAE.
"Kami ingin menghadirkan program-program yang berdampak langsung bagi masyarakat," katanya. Ia menyebutkan beberapa program lainnya seperti bantuan listrik desa, tanggap bencana, dan pemberdayaan ekonomi.
Bentuk Solidaritas Sosial
Pimpinan Yayasan Binaul Ummah, Aldo Akbar Alkausar, turut mengapresiasi kegiatan ini. “Berbagi bukan hanya soal materi, tapi juga kepedulian bahwa mereka tidak sendiri,” ujarnya.
Perwakilan peserta tunanetra, Dede Rustadi, menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan yang diterima.
"Ini sangat membantu kebutuhan kami sehari-hari dan menjadi bukti masih banyak yang peduli,” katanya.
Melalui kegiatan ini, IAE Universitas Trisakti menunjukkan komitmen berkelanjutan dalam membangun solidaritas sosial dan kepedulian terhadap sesama.
Advertisement
