Liputan6.com, Tokyo Menyadari komitmennya untuk menyajikan menu yang lebih sehat, jaringan restoran cepat saji, McDonalds kini menyajikan menu tahu dalam daftarnya.
Tofu Shinjo Nugget, nama menu tersebut, diluncurkan hari ini d seluruh jaringan McDonals Jepang. Menu ini terbuat dari bahan tahu yang diisi dengan potongan sayuran bawang bombay, wortel, kacang kedelai, dan potongan shinjo (sejenis ikan), lalu digoreng.
Menu Tofu Shinjo Nugget akan tersedia di seluruh jaringan restoran McDonalds di Jepang mulai hari ini hingga akhir September tahun ini. Dipasarkan dengan harga USD 2,44 (sekitar Rp 30 ribu), konsumen akan memperoleh 4 buah Tofu Shinjo Nugget yang dilengkapi dengan saus sambal jahe ala Jeoang.
Dilansir melalui Japan Times, Rabu (30/7/2014), menu Tofu Shinjo Nugget ini mengandung banyak kalori, dan apabila digigit hampir terasa seperti ayam.
Tofu Shinjo Nugget diperkirakan merupakan langkah pertama restoran ini untuk menjalankan misi 'chicken-free'. Berbagai pemberitaan menyudutkan kerap menghantui jaringan restoran cepat saji paling terkenal di dunia ini. Bahkan, di negara asalnya, Amerika Serikat, tak sedikit yang menuduhnya sebagai penyebab utama meningkatnya obesitas. Meski demikian, di sejumlah negara, McDonalds juga meluncurkan menu varian selain daging ayam untuk menyesuaikan dengan cita rasa lokal. (Liz)
Baru: Ada Menu Tahu di McDonalds
Jaringan restoran cepat saji, McDonalds kini menyajikan menu tahu dalam daftarnya.
Diperbarui 31 Jul 2014, 07:35 WIBDiterbitkan 31 Jul 2014, 07:35 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Paus Fransiskus Meninggal, Apakah Akan Dinobatkan Jadi Santo?
Update Mobil Tabrak Kerumunan Festival Komunitas Filipina di Vancouver Kanada: Korban Tewas 9 Orang
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: Semen Padang Permalukan Persija di Pakansari
Melihat Upaya Pemprov Benahi Jalur Sepeda Jakarta
Pakai AI dalam Desain? Ini Saran Bijak dari Didiet Maulana
20 TikToker Terkaya Dunia 2025, Harta Tembus Rp 672 Miliar
10 Inspirasi Desain Rumah Type 36 agar Terlihat Luas dan Nyaman di 2025
Harga Pakan Mahal, Tingkat Konsumsi Ikan di Jabar Rendah
Ammar Zoni Diperkirakan Bebas dari Penjara Sebelum Akhir Tahun, Bakal Dapat Remisi Hari Kemerdekaan
Manchester United Coba Bajak Kiper Incaran Arsenal untuk Gantikan Andre Onana
Klasemen MotoGP 2025: Menang Perdana, Alex Marquez Gusur Marc Marquez
Emiten TUGU Gelar RUPST 29 April 2025, Ini Agendanya