Ingin Membuat Green Tea Latte Sendiri di Rumah? Mudah!

Yuk, buat sendiri Green Tea Latte Anda dengan cara praktis berikut ini

oleh Bio In God Bless diperbarui 22 Nov 2015, 09:00 WIB
Diterbitkan 22 Nov 2015, 09:00 WIB
Ilustrasi Green Tea Latte
Ilustrasi Green Tea Latte... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Selain kopi, alternatif minuman apa yang Anda pesan di kedai kopi? Mungkin banyak di antara Anda yang menjawab Matcha Latte atau Green Tea Latte.

Minuman ini memang nikmat. Jadi wajar saja bila punya banyak penggemar. Kabar baiknya, Anda sesungguhnya bukan hanya bisa mendapat satu cup green tea latte di gerai kopi ternama.

Anda bisa membuatnya. Ini tentu lebih menghemat kantong Anda. Berikut ini adalah resep green tea latte, seperti dilansir dari situs InStyle pada Sabtu (21/11/2015).

Green Tea Latte

Bahan:
1 cangkir air panas
1 sendok teh bubuk matcha atau green tea organic
1 sendok makan minyak kelapa

Cara membuat:
- Masukkan bubuk teh dengan tea strainer. Tuang 1 cangkir air panas ke wadah berisi tea strainer. Gerakan tea strainer hingga menghasilkan air teh yang kepekatannya sesuai keinginan.
- Campurkan 1 sendok makan minyak kelapa untuk menambah rasa gurih.
-Sajikan sesuai selera dingin atau hangat.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya