Bak Kut Teh Autentik Uncle Chua Singapura Hadir di Indonesia

Tak perlu jauh ke Singapura untuk mencicipi kelezatan Founder Bak Kut Teh olahan Uncle Chua, kini hadir di Indonesia

oleh Novi Nadya diperbarui 18 Feb 2017, 17:30 WIB
Diterbitkan 18 Feb 2017, 17:30 WIB

 

Liputan6.com, Jakarta Bak Kut Teh menjadi salah satu makanan Singapura wajib coba. Yang paling terkenal adalah restoran milik Uncle Chua yang didirikan sejak tahun 1978.

Saking populernya, resto ini juga ramai diserbu para seleb untuk menikmati Bak Kut Teh racikan Uncle Chua. Pemilihan bahan-bahan mulai dari rempah-rempah dan daging segar membuat makanan ini memiliki kualitas yang tinggi.

Uncle Chua yang kini berumur 70 tahun, dahulunya adalah peternak babi. Maka itu, ia tahu betul bagian-bagian tubuh babi yang enak untuk dibuatkan Bak Kut. Selain itu, cara memasak semua bumbu dan kaldu harus sampai benar-benar matang dan menyajikannya harus dalam keadaan hangat. Supaya rasa dan kelezatannya semakin terasa.

Hal ini menjadi salah satu faktor Founder Bak Kut Teh membuka outlet di luar Singapura, yaitu di Jakarta. Outlet pertama yang didirikan di Jakarta ada di kawasan Mal Puri Indah, tepatnya di lantai 2 dekat dengan XXI. Outlet keduanya bertempat di Mal Kelapa Gading 3, lantai 3 lokasi di Food Temptation.

Kemudian outlet ketiga menempati lokasi di Living World, Alam Sutra Tangerang. Tanpa mengubah rasa dan tampilan, Founder Bak Kut Teh di Jakarta ini dibuat sama persis dengan yang ada di Singapura. Menu andalannya adalah Founder Bak Kut Teh, Popularity Bak Kut Teh, Pig’s Trotter, hingga sayuran pendamping makanan utamanya seperti Salted vegetables, Choy Sim oyster, dan You Tiau.

Bagi para penggemar Bak Kut Teh ala Singapore sekarang ini sudah tidak harus datang jauh-jauh ke Negeri Singa untuk mencicipi kelezatan makanan ini. Dengan adanya outlet di Jakarta, Anda akan merasa berada di Singapura. Selain itu harga yang bersahabat dan juga memiliki porsi yang cukup besar, tidak akan mengecewakan para penggemarnya.

Bagi Anda yang mau mencoba bak kut teh ini, bisa menggunakan voucher Lakupon untuk harga lebih hemat tersedia menu paket lengkap (bak kut teh + side dish + nasi + minum). Hangatkan tubuh dengan lezatnya Founder Bak Kut Teh bersama Lakupon di sini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya