Liputan6.com, Jakarta Ada pemandangan spesial saat kirab persiapan upacara Dirgahayu Kemerdekaan ke-72 Republik Indonesia di Istana Negara, Jakarta. Ratusan penari menyuguhkan pementasan tarian massal Jejer Kembang Menur dari Banyuwangi.
Menurut informasi yang diterima Liputan6.com langsung dari Istana Negara, Kamis (17/8/2017), Jejer Kembang Menur merupakan tarian massal yang menggambarkan keceriaan gadis-gadis bagaikan kuntum kembang yang sedang bermekaran.
Para penari terlihat berdendang dan menari saling menggoda dan penuh keceriaan. Tarian ini biasanya diiringi oleh suara gamelan. Uniknya, para pemain gamelan haruslah mereka yang masih lancing atau perjaka. Dari sisi koreografi, ciri dari gerakan tarian Jejer Kembang Menur adalah dinamisasi gerakan yang kompak, di sinilah tingkat kesulitannya karena dibawakan dalam kelompok yang besar.
Dalam kebudayaan masyarakat Banyuwangi, Tari Jejer Kembang Menur biasanya digunakan sebagai pembuka sebuah acara atau pertunjukan yang melibatkan banyak orang.
Selain tarian massal, pembukaan kirab juga dimeriahkan oleh kelompok marchingband dari TK Kinderfield Jakarta, yang merupakan juara pertama kejuaraan marchingband piala presiden 2017.
Mengenal Tarian Jejer Kembang Menur, Pembuka Kirab HUT ke-72 RI
Ada pemandangan spesial saat kirab persiapan upacara Dirgahayu Kemerdekaan ke 72 RI, yaitu tarian massal Jejer Kembang Menur.
diperbarui 17 Agu 2017, 09:02 WIBDiterbitkan 17 Agu 2017, 09:02 WIB
Ada pemandangan spesial saat kirab persiapan upacara Dirgahayu Kemerdekaan ke 72 RI, yaitu tarian massal Jejer Kembang Menur. Foto: Adinda Tri Wardhani/ Liputan6.com.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
P2G: Pemerintah Jangan Tergesa-gesa Hapus Sistem Zonasi Tanpa Kajian Akademik
Tips Mendaki Gunung untuk Pemula: Panduan Lengkap Menaklukkan Puncak
Husain Alting Sjah: Pilkada Pertaruhan Selamatkan Harkat dan Martabat Rakyat
Tips Agar Ari-Ari Tidak Lengket: Panduan Lengkap untuk Ibu Hamil
Supian-Chandra Ungkap Gambaran Kota Depok yang Dinilai Tidak Memiliki Kemajuan
Tips Biar Cepat Hamil: Panduan Lengkap untuk Pasangan
Idrus Marham Tegaskan SK Kepengurusan Bahlil di Golkar Sudah Final
Apa Itu Modalitas Zodiak? Ketahui Maknanya agar Lebih Mengenali Diri Sendiri
Samsung Siapkan Ponsel Layar Lipat Harga Terjangkau, Galaxy Z Flip SE?
VIDEO: Detik-detik Perbatasan Sayung Demak Terendam Banjir Rob, Mobilitas Terganggu
3 Tingkat Cedera Kepala dari Ringan hingga Berat, Ada yang Bisa Picu Disabilitas
Top 3: Tarif PPN 12% Bakal Bikin Pemerintah Bebas Belanja