Ingin Pergi Umrah, Ini Kiat yang Perlu Diperhatikan!

Beberapa orang Indonesia melakukan umrah sebelum naik haji. Bisa dibilang, Indonesia mempunyai peminat cukup besar untuk jemaah umrahnya.

oleh Reza pada 26 Sep 2018, 11:10 WIB
Diperbarui 28 Sep 2018, 10:13 WIB
Pergi ke Tanah Suci
Beberapa orang Indonesia melakukan umrah sebelum naik haji. Bisa dibilang, Indonesia mempunyai peminat cukup besar untuk jemaah umrahnya.

Liputan6.com, Jakarta Pergi ke Tanah Suci untuk haji merupakan ibadah bagi kaum muslim. Namun, karena kuota yang terbatas, banyak orang Indonesia melakukan umrah sebelum naik haji. Bisa dibilang, Indonesia mempunyai peminat cukup besar untuk jemaah umrahnya.

Memang, tidak sedikit biaya yang bakal dikeluarkan untuk umrah. Selain biayanya yang nggak sedikit, ibadah umrah juga membutuhkan persiapan yang matang dalam hal administrasinya, termasuk rincian biaya dan keperluan pendaftaran.

Nah, bagi kamu yang pertama kali ke Tanah Suci dan ingin umrah perlu persiapan matang. Dilansir liputan6.com, berikut hal-hal yang perlu dipertimbangkan saat pergi ke Tanah Suci.

Pilih waktu keberangkatan

Sebelum memastikan akan umrah, alangkah baiknya Anda memilih waktu yang tepat untuk berangkat. Hal ini akan berdampak dengan harga tiket pesawat. Hindari memilih waktu saat liburan tentu harga tiket bakal mahal.

Cuaca

Perbedaan cuaca di Tanah Suci dan Indonesia tentu bakal berdampak pada stamina tubuh. Setidaknya Anda harus beradaptasi dengan perbedaan cuaca tersebut.

Maka dari itu, sangat penting buat kamu untuk memilih masa ibadah umrah di bulan-bulan tertentu, menyesuaikan dengan kondisi tubuhmu.

Sebagai contoh, jika Anda berangkat bulan Februari-Mei, kamu bakal merasakan cuaca di sana normal seperti di Indonesia.

Namun, jika kamu memilih bulan Juni - Agustus untuk keberangkatan, cuaca cukup panas dengan suhu 44 derajat celcius. Anda perlu membawa perlindungan untuk tubuh. Mulai dari kacamata, masker dan sebagainya.

Sementara, jika Anda berangkat pada bulan November – Januari cuaca di Tanah Suci masuk musim dingin. Tak ada salahnya, siapkan jaket agar tidak kedinginan.

Biaya dan Paket umrah

Perlu diketahui, dihimpun liputan6.com, Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan besaran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Umrah Referensi (BPIU Referensi) atau biaya umrah Rp 20 juta. Penetapan ini tertuang dalam Keputusan Menteri Agama (KMA) No 221 tahun 2018 tentang BPIU Referensi.

Pada umumnya biaya dan paket umrah jumlah nya relatif tergantung  jenis paketnya. Anda bisa mendapatkan pelayanan terbaik jika biaya lebih mahal. Sebaliknya, jika dengan uang yang cukup, tentu fasilitas terbatas.

Ikut program umrah

Sebagai cara lain, Anda bisa ikut program undian yang menyediakan umrah sebagai hadiahnya. Tidak ada salahnya bukan? Seperti program umrah dari Yamaha Indonesia misalnya.

Yamaha Motor secara resmi mengumumkan nama para pemenang program umrah. Para pemenang berhak atas hadiah yang ditetapkan melalui pengundian tahap pertama yang telah dilakukan pada Senin, (30/8) di kantor pusat PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) di Pulogadung, Jakarta Timur.

Umrah gratis dari Yamaha
Program Umrah gratis dari Yamaha

Pengundian dilaksanakan di hadapan perwakilan Kementerian Sosial, notaris dan kepolisian serta dihadiri oleh management PT YIMM. Para pemenang berasal dari berbagai area yang telah membeli motor Yamaha termasuk skutik MAXI Yamaha teranyar Lexi.

Program umrah ini merupakan apresiasi Yamaha Motor kepada konsumen. Yamaha juga makin memanjakan konsumen karena para pemenang tidak dikenakan pajak.

Program umroh Yamaha ini digelar mulai dari bulan April - September 2018. Konsumen masih bisa mengikuti tahap kedua Juli – September untuk pembelian semua tipe sepeda motor Yamaha.

Untuk pembelian sepeda motor Yamaha mendapatkan 1 nomor undian. Jumlah nomor undian bisa ditambah sesuai aturan yang berlaku :

1. Pembelian Yamaha Blue Core series (selain MAXI Yamaha) mendapatkan 2 nomor undian

2. Setelah konsumen membeli dan register di tautan ini

3. Pembelian pada spesial event (Blue Core Yamaha Motor Show) mendapatkan tambahan 1 nomor undian

4. Setelah membeli lalu upload ke sosial media mendapatkan tambahan 1 nomor undian dengan hashtag #UmrohBersamaYamaha #Kota #TipeMotor.

Secara total sebanyak 63 orang pemenang akan diberangkatkan pada bulan November 2018 dan Februari 2019.

Perlu diketahui, program umrah masih berjalan sampai bulan September 2018. Dengan tahap satu sudah diundi. Nantinya, akan ada pengundian tahap 2 untuk periode Juli – September 2018. Rencananya, pengundian bakal digelar pada minggu ketiga bulan Oktober 2018.

Inilah daftar para pemenang program umrah Yamaha tahap pertama. Klik tautan ini.

 

 

(Adv)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya