Apa yang Terjadi Jika Anda Mengkonsumsi Buah Naga Setiap Hari?

Sebagian orang akan menyukai rasanya, sebagian lainnya membenci buah naga. Anda termasuk yang mana?

oleh Putu Elmira diperbarui 14 Mar 2019, 08:15 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2019, 08:15 WIB
Buah Naga Memiliki Banyak Manfaat.
Buah Naga. (dok. pexels.com/https://www.pexels.com/photo/sliced-dragon-fruits-on-plate-1437598//Indah Permata Niska)

Liputan6.com, Jakarta - Anda mungkin mengetahui buah-buahan satu ini atau mungkin ada yang tidak mengetahuinya. Buah ini memiliki kulit berwarna merah dan runcing berwarna kuning seperti naga. Mungkin hal itu yang menjadi kenapa buah ini dinamai buah naga.

Meskipun memiliki kulit yang tebal berwarna merah, ternyata buah ini juga memiliki warna daging buah yang beragam. Beberapa dari Anda mungkin sangat menyukai buah ini, tapi sebagian lainnya tidak suka sama sekali karena rasa sedikit pahit di akhir.

Padahal, buah naga ini banyak mengandung manfaat yang mungkin tidak Anda ketahui. Dilansir dari foodprevent, Selasa, 12 Maret 2019, berikut enam hal yang akan terjadi jika Anda mengkonsumsi buah naga :

1. Menurunkan Diabetes

Buah naga memiliki tingkat gula darah yang rendah, sehingga bisa dimanfaatkan untuk menurunkan tingkat glukosa darah. Jadi, buah naga bisa membantu Anda untuk menurunkan gula darah jika Anda konsumsi setiap harinya.

2. Mencegah Kanker

Buah naga memiliki kekuatan untuk mecegah kanker, sama halnya seperti buah dan sayuran lainnya. Buah naga memiliki antioksidan yang tinggi yang dapat menangkal penyakit bahkan radikal bebas yang terdapat di tubuh Anda. Buah naga mengandung beberapa jenis antioksidan, termasuk vitamin C, betalains, dan karoten, yang dapat mengurangi risiko kanker tertentu, termasuk kanker payudara. 

3. Memperlancar Pencernaan

Jika Anda menginginkan pencernaan lancar, buah naga cocok untuk dikonsumsi bagi yang susah dalam masalah pencernaan. Buah naga memiliki cukup banyak serat, yang dapat mencegah sembelit, dan memperlambat penyerapan gula untuk menjaga bakteri jahat yang keluar.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

4. Menurunkan Berat Badan

Mitos Buah Naga Bikin Penasaran
Banyak yang mengira, buah ini berasal dari Cina

Dengan mengkonsumsi buah naga, anda bisa menurunkan berat badan atau mempertahankan berat badan. Karena tingginya serat yang terdapat dalam buah naga akan membuat Anda merasa lebih cepat kenyang. 

5. Membuat Kulit Menjadi Sehat

Buah naga memiliki antioksidan dan Vitamin C yang mampu untuk melawan radikal bebas seperti matahari dan penuaan. Banyak saat ini orang membuat masker wajah dari buah naga, yang memiliki banyak manfaat seperti memperlambat proses penuaan, megobati jerawat serta kulit yang terkena luka bakar.

6.  Menyehatkan Jatung

Buah naga dapat menyehatkan jatung anda, karena pada buah naga terdapat Flavonoid yang merupakan antioksidan yang terdapat pada tumbuhan. Flavonoid sangat penting untuk jantung karena dapat melawan penyakit jantung.

Adanya kandungan Vitamin C yang terdapat pada buah naga, ini dapat menigkatkan kesehatan jantung Anda dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh, untuk menjaga tubuh Anda sehat dari atas ke bawah. (Indah Permata Niska)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya