Ketagihan Makan Durian, YouTuber Jepang Rela Keliling Pasar Tradisional

YouTuber asal Jepang ini sampai mempelajari ciri-ciri durian yang dicarinya agar tak tertipu.

oleh Asnida Riani diperbarui 25 Jul 2019, 17:01 WIB
Diterbitkan 25 Jul 2019, 17:01 WIB
YouTuber
YouTuber asal Jepang keliling pasar cari durian. (dok. screenshot YouTube iChang Hong Kong)

Liputan6.com, Jakarta - Kunjungan ke Penang, Malaysia, beberapa waktu lalu, tak semata tentang menjejakkan kaki di destinasi baru bagi YouTuber asal Jepang, iChang. Lebih jauh dari itu, perempuan yang sekarang tinggal di Hong Kong tersebut menemukan kegemaran baru.

Pulang dengan kecintaan terhadap durian, tak butuh waktu lama bagi iChang merindukan rasa buah dengan aroma menyengat tersebut. Akhirnya, perburuaan durian pun dilakukan di sebuah pasar tradisional di salah satu sudut Hong Kong.

Lewat sebuah video di channel YouTube-nya, iChang berbagi pengalaman keliling pasar demi menemukan durian Musang King. Setelah berhenti di beberapa penjual buah dan menanyakan tentang jenis durian yang diingini, iChang berhasil menemukan buah buruannya.

Bersama seorang teman, perempuan berambut panjang ini terlihat sangat senang setelah menemukan durian dan menuntaskan rindu pada rasa buah tersebut. Satu buah durian tersebut membuat iChang harus merogoh kocek sekitar Rp492 ribu.

Sesampainya di rumah, video itu berlanjut ke sesi makan-makan. Bersama temannya setelah berkeliling pasar tradisional, sang YouTuber terlihat sangat menikmati durian. "Walau tidak sesegar yang di Malaysia, tapi saya tetap senang," ucapnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Pernah Tertipu

YouTuber
YouTuber asal Jepang keliling pasar cari durian. (dok. screenshot YouTube iChang Hong Kong)

Sebelum berhasil mengobati kerinduannya pada rasa buah durian Musang King, iChang pernah dikecewakan, lantaran ditipu membeli durian seharga Rp183 ribu yang ternyata bukan jenis Musang King seperti permintaannya.

Setelah disantap, iChang sama sekali tak menemukan cita rasa serupa. Tak ingin tertipu untuk kedua kali, perempuan ini teliti mempelajari ciri-ciri durian Musang King, mulai dari tampilan sampai rasa.

Saking jatuh hati pada durian, iChang sendiri telah membuat beberapa video tentang durian, dimulai dari perjalanannya ke Penang, Malaysia, sampai berburu durian di Hong Kong. Berulang kali iChang mengatakan bahwa dirinya ketagihan rasa buah durian.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya