Liputan6.com, Jakarta - Prestasi putra semata wayang Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Alam Ganjar memang tidak diragukan lagi. Tak hanya di Tanah Air, ia pun pernah mewakili Indonesia memenangkan berbagai perlombaan di kancah internasional.
Pemilik nama lengkap Muhammad Zinedine Alam Ganjar ini memang baru berusia 16 tahun. Namun, Alam Ganjar mampu menghasilkan karya yang bisa mengharumkan bangsa bersama teman-temannya.
Dilansir dari Humas Jawa Tengah, humas.jatengprov.go.id, Selasa (31/12/2019), pada Maret 2019, putra Ganjar Pranowo ini menyabet juara tiga dalam ajang 2019 Junior Achievement (JA) Asia Pacific Company of the Year Competition yang diselenggarakan oleh JA Asia Pasific di Manila, Filipina.
Advertisement
Baca Juga
Selain itu, Sagasco Student Company, wadah bagi siswa SMA Negeri 3 Semarang, termasuk Alam, mengembangkan kreativitas mendapat juara ketiga dan penghargaan The Best Financial Management Award.
Putra Ganjar Pranowo ini menjabat sebagai President Director dari perusahaan siswa tersebut. Usahanya bersama anggota Sagasco adalah mengubah eceng gondok yang terkenal sebagai gulma menjadi produk.
Memakai eceng gondok sebagai bahan utama, mereka pun membantu mengatasi dampak yang ditimbulkan oleh eceng gondok. Terkhusus di Rawa Pening, kawasan yang ditunjuk menjadi salah satu prioritas pemberdayaan air di Indonesia oleh Presiden Joko Widodo.
Saat mengikuti lomba di Filipina, Alam dan teman-temannya membawa produk andalan mereka, Echoes dan Whynote. Produk ini berupa alas kaki dan binder terbuat dari eceng gondok yang berasal dari Rawa Pening yang dipadukan dengan sentuhan motif batik.
Simak Video Pilihan Berikut Ini:
Berprestasi Sejak SMP dan Seorang Fanboy
Prestasi Alam Ganjar ternyata telah dimulai saat ia masih bersekolah di SMPN 2 Semarang. Alam pernah menjuarai kompetisi sains yang digelar di Korea Selatan pada 2015 dan menyabet medali emas.
Di sisi lain, Alam juga memiliki ketertarikan pada dunia K-Pop alias seorang fanboy. Hal tersebut tampak dari deretan unggahan yang dibagikan saat menyaksikan konser para idola K-Pop seperti IU, Twice, dan Blackpink.
Lewat unggahan terbarunya di Instagram @alamganjar, Alam bersama Ibunya, Siti Atikoh sedang menonton konser penyanyi solo Korea Selatan, IU. Konser bertajuk "Love Poem" itu digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta Pusat pada 28 dan 29 Desember 2019.
Dalam foto, Alam terlihat memegang beragam aksesoris seperti kartu-kartu dan ilustrasi wajah penyanyi yang memiliki nama lengkap Lee Ji-eun tersebut. (Tri Ayu Lutfiani)
Advertisement