Ada Wisata Berkemah Sambil Nonton Film di Bogor

Berkemah sambil nonton film merupakan tempat wisata terbaru di Bogor.

oleh Henry diperbarui 05 Jan 2021, 04:03 WIB
Diterbitkan 05 Jan 2021, 04:03 WIB
Ada Wisata Berkemah Sambil Nonton Film di Bogor
Ada Wisata Berkemah Sambil Nonton Film di Bogor. (dok.Instagram @newpanjangjiworesort/https://www.instagram.com/p/CIAfeJuD-GD/Henry)

Liputan6.com, Jakarta - Biasanya kita menonton film di bioskop atau di rumah. Di dalam ruangan ditemani camilan, hal ini sudah biasa dilakukan saat nonton film baik di bioskop maupun di rumah. Tapi kali ini, ada cara berbeda untuk menikmati film.

Pada video yang diunggah akun @hndriaditya di TikTok, ia menunjukkan ada suatu tempat yang bisa menonton film sambil camping atau berkemah. Tempatnya bernama New Panjang Jiwo Resort.

Tepatnya di Kampung Babakan Ujung, Jalan Cikeas Raya Nomor 09, Cadas Ngampar, Sukaraja, Bogor, Jawa Barat. Ini pertama kalinya wisata tersebut ada di Bogor. Fasilitas Camping Cinema ini baru dibuka jelang akhir tahun lalu.

Di tempat ini, Anda bisa merasakan pengalaman berbeda, karena bisa menikmati film sekaligus sambil berkemah. Anda bahkan bisa menciptakan suasana romantis bersama pasangan. Layar film berada di tengah, di depan semua tenda (tenda menghadap ke layar film). Ditambah adanya lampu-lampu gantung menambah suasana teduh dan nyaman saat menonton film.

Dilihat dari akun Instagram resminya, tempat ini buka setiap Jumat sampai Minggu, dengan tarif tiket Rp65 ribu per orang. Satu tenda bisa ditempati maksimal empat orang dan tiap tenda diberi jarak aman.

Film yang ditayangkan pun berbeda di tiap harinya dengan genre yang bermacam-macam juga. Pertunjukkan film dimulai tiap pukul 19.15 WIB dan para pengunjung harus sudah berada di tenda sekitar 30 menit sebelum pemutaran film.

Meski bisa nonton film dari dalam tenda, , wisatawan tidak bisa menginap semalam di dalam tenda. Kalau ingin menginap, ada beberapa penginapan di kawasan tersebut. Tempat ini juga menyediakan menu makanan ringan dan minuman, seperti sosis, kentang goreng, roti bakar, pisang goreng, mi instan, es kopi susu, kopi latte, milkshake, dan masih banyak lagi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Ada Pemancingan dan Restoran

Ada Wisata Berkemah Sambil Nonton Film di Bogor
Ada Wisata Berkemah Sambil Nonton Film di Bogor. (dok.Instagram @newpanjangjiworesort/https://www.instagram.com/p/CH-SyQkjW_f/Henry)

Tempat ini juga menyediakan berbagai tempat wisata seperti tempat pemancingan arena outbound dan restoran. Anda bisa menikmati libur akhir pekan di sana bersama teman, keluarga, atau pasangan. Tentunya, Anda harus mematuhi protokol kesehatan agar tetap aman selama pandemi belum reda.

Wisata alam seperti berkemah dan belakangan ini, glamping, sepertinya akan semakin diminati di masa pandemi ini. Selera pelancong mengarah ke tenda berdesain unik dan sarat pertukaran udara ala glamping.

Minat itu pun didorong keinginan bertualang dengan konsep berkelanjutan. Mulai dari festival musik, cagar alam, kamp safari, caravan, hingga kawasan wisata peternakan, semua berkecimpung dalam tren ini.

Melansir laman Lonely Planet, dalam geliat baru sektor pariwisata, pelancong dilaporkan mencari konsep liburan dengan tetap menerapkan social distancing. Dari permintaan itulah, situs-situs glamping di beberapa negara, termasuk di Indonesia, mulai kebanjiran pesanan.

Aturan Sepulang Liburan Natal dan Tahun Baru di Luar Negeri

Infografis Aturan Sepulang Liburan Natal dan Tahun Baru di Luar Negeri. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Aturan Sepulang Liburan Natal dan Tahun Baru di Luar Negeri. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya