Bulan Ramadhan Tiba, Brand Lokal Rilis Produk Eksklusif Muslimwear di Shopee

Brand lokal di bidang fashion pria Houseofcuff, merilis produk exclusive terbarunya, yaitu muslimwear.

oleh Liputan6.com diperbarui 05 Apr 2022, 13:42 WIB
Diterbitkan 02 Apr 2022, 18:42 WIB
Bulan Ramadhan Tiba, Brand Lokal Rilis Produk Eksklusif Muslimwear di Shopee
Bulan Ramadhan Tiba, Brand Lokal Rilis Produk Eksklusif Muslimwear di Shopee. foto: istimewa

Liputan6.com, Jakarta - Menyambut bulan Ramadhan, salah satu brand lokal di bidang fashion pria Houseofcuff, merilis produk exclusive terbarunya, yaitu muslimwear. Peluncuran exclusive muslimwear ini merupakan inovasi dari Houseofcuff serta untuk melengkapi kebutuhan fashion pria di bulan Ramadhan.

Pada koleksi terbarunya, Houseofcuff perdana meluncurkan produk muslimwear yang sebelumnya brand ini merupakan the-go-to local brand pakaian formal pria, seperti kemeja kerja, celana formal, cufflinks, dasi, bow tie, dan lain-lain.

Namun seiring berjalannya waktu, Houseofcuff meluaskan pasarnya ke segment pakaian kasual seperti T-shirt, celana denim, chino, jaket parka, hoodie, dan masih banyak lainnya. Namun kini, Houseofcuff pun merilis produk muslimwear antaranya; baju koko, celana ankle, dan koko kurta.

“Sejak Houseofcuff berdiri pada tahun 2012, Houseofcuff terus melakukan inovasi dengan melengkapi berbagai kebutuhan fashion pria. Kami juga ingin meningkatkan eksistensi Houseofcuff agar bisa berkembang lebih luas di Indonesia.

Masyarakat Indonesia pun juga bisa lebih melek dengan pakaian dari brand lokal, bahwa brand lokal juga tidak kalah kualitasnya dengan brand luar,” ungkap Caesar Giovanni Simatupang, Lead Of E-Commerce Houseofcuff.

Caesar juga mengatakan, selama bulan puasa ini Houseofcuff juga akan melakukan live streaming setiap harinya khusus di platform e-commerce Shopee di houseofcufftoko, untuk membahas berbagai informasi mengenai produknya, khususnya muslimwear yang merupakan produk terbaru dari Houseofcuff.

Bukan itu saja, ia juga mengatakan bahwa setiap pembeli yang melakukan transaksi selama live streaming tersebut, akan mendapatkan hadiah langsung yang diundi, seperti jaket, celana, t-shirt, dan juga berkesempatan mendapatkan Grand Prize Nescafe Dolce Gusto (mesin kopi), Google Nest, dan Smart Band.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Produk Unggulan

Bulan Ramadhan Tiba, Brand Lokal Rilis Produk Eksklusif Muslimwear di Shopee
Bulan Ramadhan Tiba, Brand Lokal Rilis Produk Eksklusif Muslimwear di Shopee. foto: istimewa

Produk lain dari brand lokal Houseofcuff ini sendiri memang terkenal dengan produk apparel pria mulai dari sepatu hingga atasan (head to toe) dengan varian formal maupun casual.

Namun, celana formal Houseofcuff merupakan salah satu produk unggulan dari brandnya. Karena cutting nya yang slim fit, dapat stretch, dan juga Housefcuff memberikan garansi tukar atau refund, apabila barang yang diterima tidak cocok/tidak muat.

Produk ikat pinggang dari Houseofcuff ini juga tidak kalah unggul dari celana formalnya. Karena produk ikat pinggangnya memiliki banyak peminatnya dan telah habis terjual melebihi 100.000 pieces produk ikat pinggang.

Harga produknya sendiri dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau, mulai dari harga Rp50 ribu, Anda bisa mendapatkan produk dari Houseofcuff. Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk Houseofcuff, dapat dijangkau secara online melalui Official Instagram dan Tiktok-nya di @houseofcuff maupun di marketplace Shopee.

Fakta-Fakta Menarik tentang Fashion

Infografis Fakta-Fakta Menarik tentang Fashion
Infografis Fakta-Fakta Menarik tentang Fashion. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya