Isi Goodie Bag untuk Nominator Oscar 2022, dari Paket Menginap sampai Sebidang Tanah

Tas hadiah atau goodie bag senilai lebih dari Rp 1,4 miliar ditawarkan kepada 25 nominasi Oscar 2022.

oleh Henry diperbarui 28 Mar 2022, 17:02 WIB
Diterbitkan 28 Mar 2022, 15:02 WIB
Zendaya di Red Carpet Oscar 2022
Andrew Garfield (kiri) dan Zendaya tiba pada perhelatan Academy Awards ke-94 atau disebut juga Piala Oscar 2022di Dolby Theatre di Los Angeles Minggu (27/3/2022). (AP Photo /John Locher)

Liputan6.com, Jakarta - Malam puncak ajang penghargaan tertinggi bagi insan film sejagat baru saja selesai. Ajang Academy Awards ke-94 alias Oscar 2022 digelar di Dolby Theatre Hollywood, Los Angeles, AS, Senin (28/3/2022) waktu Indonesia.

Selain kehadiran sederet bintang Hollywood ternama, publik juga menyoroti tas hadiah atau goodie bag senilai lebih dari 100 ribu dolar AS atau sekitar Rp 1,4 miliar yang ditawarkan kepada 25 nominasi Oscar 2022.

Siapa yang tak penasaran akan isi goodie bag tersebut? Isinya tentu bukan tumbler, hand sanitizer atau masker yang biasa Anda peroleh saat menghadiri berbagai acara.

Namun ada voucer menginap, paket perawatan tubuh, parfum, camilan mewah, sampai produk makeup. Pada gelaran Piala Ocar 2022 ini, goodie bag persembahan Oscar sendiri mengambil tajuk "Everyone Wins".

Distinctive Assets, perusahaan marketing yang mengurus hal ini akan memberikannya kepada semua nominator. Melansir laman Independent, Minggu, 27 Maret 2022, berikut beberapa isi goodie bag mewah di Oscar 2022.

1. Paket menginap 4 malam di resort Golden Door, California senilai 15 ribu dolar AS atau sekitar Rp215 juta.

2. Paket menginap 3 malam di Turin Castle, Skotlandia bernilai 50 ribu dolar AS atau sekitar Rp717 juta;

3. Sebidang tanah di Skotlandia yang memungkinkan nominator berkontribusi pada pembentukan cagar alam di sana. Selain itu, pemilik tanah akan mengantongi gelar 'Laird', 'Lord' atau 'Lady of Glencoe';

4. Isi goodie bag Oscar 2022 selanjutnya adalah prosedur sedot lemak The Celebrity Arms di Art Lipo oleh dr Thomas Su senilai 12 ribu dolar AS atau sekitar Rp172 juta; 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Goodie Bag Oscar 2022

Isi Goodie Bag untuk Nominator Oscar 2022, dari Sisir sampai Sebidang Tanah
Isi Goodie Bag untuk Nominator Oscar 2022, dari Sisir sampai Sebidang Tanah. foto: Instagram @swagassets

5. Prosedur perawatan dan peremajaan kulit dari dr Konstantin Vasyukevich senilai 10 ribu dolar AS atau sekitar Rp143 juta;

6. Life coaching bersama Kayote Joseph senilai 1.200 dolar AS atau sekitar Rp17 juta;

7. Paket renovasi rumah dari Maison Construction, Los Angeles senilai 25 ribu dolar AS atau sekitar Rp358 juta;

8. Produk makeup dari Oxygenetix dan produk skincare Byroe senilai lebih dari 365 dolar AS atau sekitar Rp5,2 juta;

9. Makanan dan minuman seperti minyak zaitun (extra virgin olive oil) dengan serpihan emas merek Ariti, madu manuka, Pretzel Posh, air mineral S Pellegrino Natural Sparkling, sebotol Tolani Al Passo 2018 Chianti Classico.

10. Parfum unisex dari Piper & Perro bernilai 35 dolar AS atau sekitar Rp500 ribu;

11. Sisir penghilang kusut dari Tangle Teezer bernilai 14 dolar AS atau sekitar Rp200 ribu.

Tahun ini, para nominator yang akan membawa pulang isi goodie bag Oscar 2022 antara lain Judi Dench, Jessica Chastain, Olivia Colman, Penelope Cruz, Nicole Kidman, Kirsten Dunst, Andrew Garfield, Will Smith, Kristen Stewart, Denzel Washington, dan Benedict Cumberbatch. 

Karpet Merah

Isi Goodie Bag untuk Nominator Oscar 2022, dari Sisir sampai Sebidang Tanah
Isi Goodie Bag untuk Nominator Oscar 2022, dari Sisir sampai Sebidang Tanah. foto: Instagram @swagassets

Bagian lain yang selalu berhasil mencuri atensi dalam gelaran Oscar adalah aksi pesohor yang berpose di karpet merah atau red carpet. Tak sedikit dari mereka yang datang dengan mempersembahkan penampilan terbaiknya.

Dilansir Independent, salah satunya adalah Billie Eilish. Ia tampil memesona dalam balutan gaun ruffle off-the-shoulder custom warna hitam dari Gucci. Pelantun 'Ocean Eyes' ini juga melengkapi tampilan dengan tata rambut bob sebahu.

Ada juga Penélope Cruz yang berbalut Chanel halter ball gown dengan detail ruched di bagian pinggang, kancing di bagian depan, saku tersembunyi di full skirt dan pita dengan versi metalik dari tweed khas Chanel di leher. Ia melengkapi tampilannya di karpet merah Oscar dengan dengan anting-anting berlian dan mutiara dekoratif. 

Jas dan Dasi

8 Penampilan Terbaik di Karpet Merah Oscar 2022
Aktris Spanyol Penelope Cruz menghadiri Oscar 2022 di Dolby Theatre di Hollywood, California pada 27 Maret 2022. (ANGELA WEISS / AFP)

Di jajaran aktor ada Andrew Garfield yang diunggulkan dalam Tick, Tick, Bom. Di Oscar 2022 Andrew mengenakan jas warna gelap dipadu dasi kupu-kupu.

Benedict Cumberbath juga hadir dalam ajang Oscar 2022 bersama sang istri. Ia dinominasikan jadi aktor terbaik dalam film The Power of The Dog.

Bintang asal Inggris itu tampil mengenakan kacamata hitam. Ia mengenakan kemeja putih dipadu dengan jas hitam, celana warna dan sepatu warna senada.

Adakah Oscar untuk Leo?

Adakah Oscar untuk Leo?
Adakah Oscar untuk Leo?. (Infografis Oscar/Deisy)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya