Cara Beli Tiket Kereta Panoramic Pertama di Indonesia yang Beroperasi Mulai Hari Ini

Untuk membeli tiket Kereta Panoramic yang mulai beroperasi hari ini, calon penumpang bisa mengaksesnya melalui situs resmi KAI dan aplikasi KAI Acces, serta mitra KAI lainnya.

oleh Dyah Ayu Pamela diperbarui 24 Des 2022, 11:47 WIB
Diterbitkan 24 Des 2022, 11:30 WIB
KAI akan melakukan soft launching Kereta Panoramic pada 24 Desember 2022. Kereta Panoramic ini akan dirangkaikan pada perjalanan KA Taksaka Tambahan (Gambir - Yogyakarta pp). (Dok PT KAI)
KAI akan melakukan soft launching Kereta Panoramic pada 24 Desember 2022. Kereta Panoramic ini akan dirangkaikan pada perjalanan KA Taksaka Tambahan (Gambir - Yogyakarta pp). (Dok PT KAI)

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah suasana liburan akhir tahun, PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI akhirnya melakukan soft launching Kereta Panoramic hari ini, Sabtu (24/12/2022). Kereta Panoramic ini akan dirangkai pada perjalanan KA Taksaka Tambahan, untuk tujuan (Gambir - Yogyakarta PP).

Langkah PT KAI ini dilatarbelakangi lantaran tingginya minat masyarakat untuk bepergian pada masa libur Nataru, khusu​s​nya pada rute favorit seperti Jakarta - Yogyakarta pp. "xperience Baru Naik Kereta Panoramics. Siapa yang dari kemarin penasaran sama kereta Panoramics?," mengutip dari akun resmi layanan pelanggan KAI @kai121_, dikutip Sabtu, (24/12/2022). 

Lebih lanjut akun resmi KAI mengatakan pada soft launch-nya, kereta Panoramic ini dirangkaikan di KA Taksaka tambahan relasi Gambir-Yogyakarta (PP), mulai beroperasi pada 24 Desember 2022--8 Januari 2023.

Mengutip dari kanal Bisnis Liputan6.com, Jumat 23 Desember 2022, VP Public Relations KAI Joni Martinus dalam keterangannya di Jakarta mengungkapkan, KA Taksaka Tambahan dengan Kereta Panoramic secara detail adalah sebagai berikut:

1. KA 7011C keberangkatan Yogyakarta jam 21.40 dan tiba di Gambir jam 05.33.

2. KA 7012C keberangkatan Gambir jam 10.40 dan tiba di Yogyakarta jam 18.39.

3. KA 7025B keberangkatan Yogyakarta jam 12.00 dan tiba di Gambir jam 19.30.

4. KA 7026B keberangkatan Gambir jam 23.45 dan tiba di Yogyakarta jam 07.50.

Dengan harga Rp750.000, penumpang kereta Panoramic pun bisa mendapatkan berbagai layanan lain. "Layanan full service, seperti free snack, free flow air minum dan 1 (satu) kali makan berat. Tiketnya sudah bisa dipesan melalui KAI Access atau mitra penjualan resmi KAI lainnya, jangan sampai kehabisan ya!," keterangan di akun resmi pelanggan KAI.

Liputan6.com mencoba untuk mencari tahu cara membeli tiket Kereta Panoramic tersebut, salah satunya melalui KAI Accses yang secara langsung bisa menginformasikan jenis kereta dan nomor kereta yang sesuai dengan detail KA Taksaka Tambahan untuk Kereta Panoramic. Hal yang penting agar tidak salah memesan adalah memastikan sesuai nomor kereta KA Taksaka Tambahan di atas.

 

 

Harga Promo

KAI akan melakukan soft launching Kereta Panoramic pada 24 Desember 2022. Kereta Panoramic ini akan dirangkaikan pada perjalanan KA Taksaka Tambahan (Gambir - Yogyakarta pp). (Dok PT KAI)
KAI akan melakukan soft launching Kereta Panoramic pada 24 Desember 2022. Kereta Panoramic ini akan dirangkaikan pada perjalanan KA Taksaka Tambahan (Gambir - Yogyakarta pp). (Dok PT KAI)

Penumpang bisa mengundu aplikasi KAI Access lalu buka aplikasi KAI Access dan ketik asal dan tujuan kereta beserta tanggal keberangkatan. Calon penumpang juga bisa memilih "kelas kereta: semua" untuk menampilkan seluruh pilihan kelas, lalu klik "Cari". Selanjutnya akan muncul sejumlah pilihan kereta yang bisa digunakan, masuk menggunakan akun KAI Access untuk mulai melakukan pemesanan

Lebih lanjut dalam keterangannya di setiap perjalanan KA Taksaka Tambahan, KAI akan mengoperasikan 1 Kereta​ ​Panoramic dengan kapasitas 46 tempat duduk. VP Public Relations KAI Joni Martinus menjabarkan untuk memperkenalkan Kereta Panoramic ini, KAI memberikan promo berupa discount tarif untuk pembelian tiket KA Taksaka Tambahan Panoramic.

Selama masa promo, tiket KA Taksaka Tambahan Panoramic dijual mulai dari Rp750.000. Kuota tiket promo terbatas, segera pesan tiket KA Taksaka Tambahan Panoramic di aplikasi KAI Access, website KAI, dan seluruh channel penjualan resmi KAI lainnya.

"Kereta Panoramic adalah kereta dengan spesifikasi khusus untuk menikmati panorama yang pertama kalinya ada di Indonesia. Kereta ini memberikan sensasi luar biasa bagi pelanggan dalam menikmati pemandangan di sepanjang perjalanan," sebut Joni. 

Onovasi KAI

Kereta Panoramic
Kereta panoramic Amtrak di Amerika Serikat. (dok. Instagram @amtrak/https://www.instagram.com/p/CgkSAfNr_Mh/)

Kereta Panoramic adalah kereta inovasi KAI yang punya jendela berdimensi sangat besar di kedua sisinya serta atap kaca memanjang dari depan hingga belakang yang bisa dibuka tutup secara otomatis.

Bukan hanya itu, fasilitas pada Kereta Panoramic meliputi kursi yang nyaman dan dapat diputar menghadap jendela, tirai jendela yang dapat dikendalikan secara remote, toilet yang luas dan terdapat sensor otomatis, televisi di dinding ujung kereta, serta rak bagasi khusus di ujung kereta.

Pelanggan Kereta Panoramic juga mendapat layanan khusus berupa snack, makanan, minuman, dan selimut secara cuma-cuma. Saat ini, KAI memiliki total 2 unit Kereta Panoramic yang merupakan inovasi dari Balai Yasa KAI Surabaya Gubeng. Tidak menutup kemungkinan KAI akan menambahkan Kereta Panoramic pada berbagai rangkaian serta KAI terus melakukan perbaikan-perbaikan sarana kereta penumpang lainnya agar pelanggan menjadi lebih nyaman selama perjalanan.

“Kereta Panoramic merupakan bentuk inovasi KAI untuk meningkatkan layanan khususnya pada masa Angkutan Natal dan Tahun Baru ini. Masyarakat memiliki lebih banyak pilihan kelas perjalanan sesuai dengan tarif dan pelayanannya,” tambah Joni.

Punya Sunroof

PT. KAI (Persero) baru saja melakukan modifikasi dari kereta kelas eksekutif biasa menjadi kereta panoramic pertama di Indonesia.
PT. KAI (Persero) baru saja melakukan modifikasi dari kereta kelas eksekutif biasa menjadi kereta panoramic pertama di Indonesia. Kereta panoramic merupakan jenis gerbong kereta yang dilengkapi dengan sunroof atau kaca di bagian kabin gerbong kereta. Lain itu ukuran kaca jendela juga menjadi lebih besar. (Sumber: Instagram @balaipengujianka)

Sebelumnya dalam video berdurasi 57 detik, PT KAI menyebutkan telah melakukan inovasi dengan memodifikasi kereta penumpang kelas eksekutif menjadi kereta panoramic. Kereta panoramic adalah jenis gerbong kereta yang dilengkapi sunroof atau kaca di bagian kabin gerbong kereta, selain itu ukuran kaca jendela juga menjadi lebih besar.

Adanya tampilan sunroof, nantinya di sepanjang perjalanan penumpang akan disuguhkan dengan bentang pemandangan yang tampak secara penuh dan luas atau panorama view. "Kereta ini dilengkapi dengan sunroof dan ukuran kacanya juga lebih besar. Jadi bisa melihat pemandangan lebih luas,” keterangan dari @BalaiUji_KA.

Sesuai Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 15 tahun 2011, kereta yang mengalami modifikasi sebelum beroperasi harus menjalani pengujian pertama. Tim penguji sarana perkeretaapian dari Balai Pengujian Perkeretaapian pun sudah melaksanakan pengujian secara statis maupun dinamis. Beberapa di antaranya uji rancang bangun, uji dimensi, uji intensitas cahaya, uji sirkulasi udara, uji kebisingan, uji temperature bearing, dan uji kebocoran. Semua harus diuji untuk memastikan kereta ini layak operasi, aman, dan nyaman saat digunakan. 

Infografis Kereta Cepat
Infografis Kereta Cepat
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya