Top 3 Berita Hari Ini: Akhir Teka-teki Siamang Hamil walau Tinggal Sendirian di Kandang Kebun Binatang Jepang

Top 3 berita hari ini seputar teka-teki Siamang yang hamil hingga gaya Rihanna di Super Bowl 2023.

oleh Dyah Ayu Pamela diperbarui 13 Feb 2023, 22:09 WIB
Diterbitkan 13 Feb 2023, 22:08 WIB
Seekor monyet jenis Siamang Hylobates Syndactylus diserahkan Putri Bupati Bengkulu Selatan Tiara Agustini kepada BKSDA (Liputan6.com/Yuliardi Hardjo)
Seekor monyet jenis Siamang Hylobates Syndactylus diserahkan Putri Bupati Bengkulu Selatan Tiara Agustini kepada BKSDA (Liputan6.com/Yuliardi Hardjo)

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 berita hari ini yang pertama tentang akhir dari teka-teki Siamang yang hamil walau tinggal sendirian di kandang kebun binatang Jepang. Momo, siamang berusia 12 tahun mengejutkan penjaganya di Kebun Binatang dan Kebun Raya Kujukushima di Nagasaki pada Februari 2021 ketika ia melahirkan meski tidak diketahui memiliki pasangan jantan. 

Dua tahun setelahnya, dikutip dari CNN, Sabtu, 11 Februari 2023, melalui tes DNA yang dilakukan pada bayinya, kebun binatang telah mengetahui siapa ayahnya. Pihaknya bahkan punya teori tentang bagaimana siamang kawin. 

Tes DNA menunjukkan ayahnya adalah Ito, siamang lincah berusia 34 tahun yang berada di sebelah kandang yang berdekatan dengan Momo ketika ia hamil. Pihak kebun binatang mengungkap bahwa Momo dan Ito berhasil kawin lewat lubang kecil di pelat baja di antara kandang mereka.

Berita kedua yang paling banyak dibaca adalah fakta mengenai sosis babi dari merek Arabiki yang menuai kontroversi lantaran namanya dianggap menyinggung Muslim. Sementara umat Islam tidak makan babi karena kepercayaan mereka, kata "Arab," yang identik dengan lokasi kota-kota suci bagi Muslim, di produk tersebut dianggap "tidak sensitif."

Selanjutnya berita ketiga yang paling banyak dibaca adalah tentang gaya Rihanna di Super Bowl 2023. Acara meriah digelar di State Farm Stadium in Glendale, Arizona, Amerika Serikat pada Minggu, 12 Februari 2023, waktu setempat. Di panggung halftime show Super Bowl 2023 tersebut, Rihanna memamerkan busana merah menyala dari kepala hingga ujung kaki. Selanjutnya simak secara lengkap Top 3 Berita Hari Ini...

 

Akhir Teka-teki Siamang Hamil walau Tinggal Sendirian di Kandang Kebun Binatang Jepang

Siamang
Penilaian perilaku dan kesehatan dilakukan dengan pengamatan terhadap sifat liar, perilaku makan, kualitas feses, kondisi tubuh dan perilaku alami (Istimewa)

Setelah teka-teki siamang hamil, para penjaga di kebun binatang Jelang melakukan tes DNA. Diketahui siamang hamil oleh pejantan yang berada di dekat kandangnya melalui lubang kecil di plat baja.

Lubang tersebut berdiameter sekitar 9 milimeter. Bayi siamang yang diberi nama itu sekarang memiliki berat sekitar 2 kilogram dan "tumbuh sehat" di bawah perhatian penuh kasih Momo, sebut pengelola kebun binatang. "Ini kehidupan berharga yang lahir ke dunia, kami akan terus merawatnya sangat baik dan berharap ia akan berumur panjang," ungkap wakil direktur kebun binatang, Hideki Hisano.

Siamang adalah spesies kera terkecil, tapi mereka memiliki suara nyanyian nyaring yang berkembang jadi bahasa yang rumit. Hewan tersebut bisa berayun dari cabang ke cabang dengan kecepatan hingga 56 km/jam. 

Tedapat lusinan spesies siamang yang berasal dari sebagian Asia, mulai dari timur laut India, Cina, bahkan Kalimantan, Indonesia. Populasi siamang lincah di alam makin berkurang dan terdaftar sebagai spesies terancam punah di International Union for Conservation of Nature.

Selengkapnya...

Fakta di Balik Sosis Babi Merek Arabiki yang Dianggap Menyinggung Muslim

Ilustrasi Sosis (Image by congerdesign from Pixabay)
Ilustrasi Sosis (Image by congerdesign from Pixabay)

Sosis babi merek Arabiki menuai kontroversi karena namanya dianggap menyinggung Muslim. Sementara umat Islam tidak makan babi karena kepercayaan agama mereka, kata "Arab," yang identik dengan lokasi kota-kota suci bagi para Muslim, di produk tersebut dianggap "tidak sensitif."

Produsen dan distributornya, NTUC FairPrice, jaringan supermarket terbesar di Singapura, pun menanggapi sensasi online tersebut, seperti dilansir dari MS News, Sabtu, 11 Februari 2023. Pihaknya mengungkapkan nama "Arabiki" dalam sosis adalah ungkapan bahasa Jepang untuk "digiling kasar."

Tetapi, karena tidak ingin memperpanjang kesalahpahaman itu, mereka mengganti nama sosis Arabiki jadi "Sosis Babi Gaya Jepang," bahkan sejak 2020. Sementara, keriuhan terbaru berasal dari unggahan Facebook, belum lama ini, yang menuduh FairPrice "sangat tidak sensitif" lantaran menamai produknya sosis Arabiki.

Warganet itu mempertanyakan mengapa nama itu mengandung kata "Arab," yang menurut mereka bisa membingungkan umat Muslim. Dalam tanggapannya, cabang supermarket itu menulis, "Kami mengetahui unggahan Facebook memuat foto sosis Arabiki FairPrice."

Selengkapnya....

Gaya Rihanna Guncang Super Bowl 2023, Perut Hamil Jadi Sorotan

Hamil Anak Kedua, Rihanna Curi Perhatian di Super Bowl 2023
Rihanna tampil pada acara turun minum pertandingan sepak bola NFL Super Bowl 57 antara Kansas City Chiefs dan Philadelphia Eagles di Glendale, Arizona, Amerika Serikat, 12 Februari 2023. Sebelumnya, Rihanna menyambut anak pertamanya dengan A$AP Rocky yang berjenis kelamin laki-laki pada Mei 2022. (AP Photo/Ross D. Franklin)

Belakangan disibukkan dengan beragam aktivitas bisnis di dunia kecantikan, Rihanna muncul menghentak panggung pertunjukan. Perempuan berusia 34 tahun ini berada di panggung halftime show Super Bowl 2023.

Acara meriah digelar di State Farm Stadium in Glendale, Arizona, Amerika Serikat pada Minggu, 12 Februari 2023. Di panggung halftime show Super Bowl 2023, Rihanna mengenakan busana merah menyala dari kepala hingga ujung kaki. Dikutip dari Page Six, Senin (13/2/2023), ia memakai jumpsuit Loewe, perhiasan Messika, dan MM6 Maison Margiela x Salomon Cross High Sneakers senilai 415 dolar AS yang setara Rp6,3 juta.

Penyanyi dan pebisnis asal Barbados ini membawakan sederet hitsnya, antara lain "B*tch Better Have My Money", "Diamonds", hingga "Work". Rihanna melengkapi penampilan dengan lipstik merah yang senada, kemungkinan menggunakan produknya, Fenty Beauty Stunna Lip Paint senilai 26 dolar AS atau Rp395 ribu dengan shade Uncensored.

Selengkapnya...

Infografis Yuk! Pakai Masker dan Segera Vaksin Covid-19
Infografis Yuk! Pakai Masker dan Segera Vaksin Covid-19 (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya