Suga BTS Pakai Kaus Rp450 Ribu Saat Konser di Jepang, Fans Sontak Ingin Belanja

Saat gelar konser di Jepang, Suga BTS terlihat mengenakan kaus lengan pendek warna abu-abu. Gaya kasual sang rapper dilengkapi dengan kalung yang menghiasi lehernya.

oleh Henry diperbarui 05 Jun 2023, 10:02 WIB
Diterbitkan 05 Jun 2023, 10:02 WIB
Dua busana Suga BTS untuk konser solo dibuat langsung oleh Valentino, credit: Tim Suga
Dua busana Suga BTS untuk konser solo dibuat langsung oleh Valentino, credit: Tim Suga

Liputan6.com, Jakarta - Suga BTS belum lama ini sukses menggelas konser di Jepang. Para penggemar yang tidak sempat menonton sang idola pun berharap bisa mendapat bocoran momen konser. Salah satunya adalah soal pakaian.

Akun Instagram @bangtan_outfit kemudian mengulas harga salah satu outfit yang dikenakan Suga BTS saat konser di Jepang. "Konser di Jepang sangat damai sekali,” tulis bangtan_outfit dalam keterangan unggahannya pada 2 Juni 2023.

Pada potret yang dibagikan, Suga terlihat mengenakan kaus lengan pendek warna abu-abu. Gaya kasual sang rapper dilengkapi dengan kalung yang menghiasi lehernya.

Suga BTS tampak tersenyum dengan jemari yang membentuk 'V sign'. Soal gaya pakaian, kaus yang dikenakan Suga rupanya terbilang murah. Akun @bangtan_outfit menyebut harganya hanya sekitar Rp450 ribu.

Baru beberapa hari dibagikan, unggahan tersebut telah disukai lebih dari 4,3 ribu kali. Banyak pula fans yang meramaikan kolom komentar. Menariknya, tak hanya soal harga baju, tak sedikit penggemar yang justru numpang curhat tentang betapa sulitnya mendapat bocoran fancam konser di Jepang.

"Damai banget. Sampai aku lupa kalau hari ini Yoongi konser di Jepang," komentar seorang penggemar..

"😂iya sedamai dengan harga outfitnya😂,” tulis seorang warganet.

"Astaga, murah bener. Di BSD kaosnya Rp600 ribu," komentar warganet lainnya. "Mau jastip!" timpal warganet lainnya.

Beberapa hari sebelumnya, pemilik nama asli Min Yoongi ini kembali menorehkan portofolio penting di dunia fesyen. Rapper yang sedang menjalani tur dunia solonya ini tampil di sampul majalah Vogue Jepang edisi Agustus 2023 yang akan dirilis pada Jumat, 30 Juni 2023.

Suga BTS Jadi Sampul Vogue Jepang

Konser di Jepang, Suga BTS Pakai Kaus Rp450 Ribu, Fans Sontak Pengin Beli
Konser di Jepang, Suga BTS Pakai Kaus Rp450 Ribu, Fans Sontak Pengin Beli.  foto: Instagram @bangtan_outfit

Melansir laman publikasi itu, Sabtu, 3 Juni 2023, edisi Agustus 2023 ini menandai langkah baru dalam 24 tahun sejarah Vogue Jepang. Suga BTS mencetak rekor sebagai pria solo pertama yang tampil di sampul majalah mode tersebut.

"Cerita sampul, yang mengambil tema 'INNER SPACE OF SUGA,' adalah konten pribadi yang berfokus pada dunia batin dan kemanusiaan seorang komposer, rapper, dan idola yang memiliki berbagai wajah," catat outlet itu.

Dalam wawancara khusus, Suga menjawab banyak pertanyaan dalam berbagai genre. Termasuk di dalamnya adalah cerita rahasia tentang album solo Agust D (SUGA) 'D-DAY,' pemikirannya tentang para personel BTS, titik balik dalam kariernya, serta fesyen dan kecantikan.

"Nantikan wawancara di mana Anda bisa melihat sekilas pribadi Suga yang jujur, lembut, dan penuh makna!" janjinya.

Setelah berita tersebut tersiar, dirangkum Sports Keeda, media sosial dibanjiri unggahan penggemar yang mengungkap cinta mereka pada pelantun AMYGDALA dan merayakan pencapaiannya sebagai pria pertama yang menghiasi sampul outlet tersebut. Tagar yang naik, termasuk Suga untuk Vogue Jepang, Bintang Sampul Pria Pertama Suga, dan SugaXVogueJapan.

 

Suga Digandeng Valentino

Suga BTS
Suga BTS jadi duta merek Valentino. (dok. Instagram @agustd/https://www.instagram.com/p/CnfFwuSypr2/)

Tidak ketinggalan, para penggemar Suga BTS juga berspekulasi apakah foto bertelanjang dada yang diunggah sang idola di Instagramnya pada 5 Januari 2023 terkait dengan outlet tersebut atau tidak.

Di dunia fesyen, pria berusia 30 tahun ini sudah resmi digandeng merek mewah Valentino sebagai duta merek mereka. Terkait kerja sama itu, seperti dilansir dari KBIZoom, 17 Januari 2023, Direktur Kreatif Valentiono, Pier Paolo Piccioli, memuji idol K-pop itu sebagai "seniman multifaset" dan "penerjemah" yang "menggunakan bakat dan karyanya untuk mengekspresikan diri dengan energi dan orisinalitas."

Si desainer menambahkan, "Ia dengan sempurna mewujudkan semua yang diperjuangkan kesaksian DI.VA: keragaman, inklusivitas, kreativitas, dan semangat."

Menanggapi peran barunya sebagai duta merek Valentino, rapper yang juga penulis lagu dan produser ini berkata, "Semua individu memiliki impian dan nilai yang berbeda." Ia menambahkan bahwa Valentino dan Piccioli "telah mendukung keragaman yang merupakan sesuatu yang juga saya yakini."

"Saya benar-benar senang bisa terlibat dalam kampanye kampanye 'Maison Valentino Essentials,'"imbuh idol asal Daegu, Korea Selatan tersebut. Dalam menjalankan perannya, Suga salah satunya kedapatan menghadiri peragaan busana Valentino di rangkaian agenda Paris Fashion Week 2023.

 

Konser Suga BTS di Indonesia

Suga BTS di konser Agust D Tour D-D2 in Jakarta difoto dengan Galaxy S23 Ultra.
Suga BTS di konser Agust D Tour D-D2 in Jakarta difoto dengan Galaxy S23 Ultra.

Pada akhir Mei lalu, Suga BTS sukses melangsungkan konser bertajuk SUGA: Agust D Tour D-Day selama tiga hari berturut-turut di ICE BSD City, Tangerang dari 26 - 28 Mei 2023. Ini merupakan pertama kalinya lagi Suga kembali ke Indonesia dalam lima tahun.

Suga tentu sangat senang dapat menyapa ribuan penggemarnya di Indonesia selama tiga hari. Saking gembiranya, penyanyi berusia 30 tahun ini bahkan merasa seperti sedang tidak bekerja.

"Ini adalah hari terakhir di Jakarta. Sebelum naik ke panggung, aku tidak berpikir sedang bekerja, aku mikirnya main-main dengan kalian semua," kata dia di atas panggung pada Minggu, 28 Mei 2023, melansir kanal Showbiz Liputan6.com.

Suga juga melapor kepada penggemarnya mengenai aktivitasnya di Indonesia selain manggung. "Apakah kalian bersenang-senang? Hari ini juga aku makan makanan Indonesia," sambungnya.

Dalam kesempatan yang sama, Suga juga berjanji kepada fansnya bahwa dia akan kembali lagi ke Indonesia. Ia berjanji tidak akan sendirian seperti saat itu, tapi bersama rekan-rekannya di BTS.

Infografis Pesona K-Pop Mendamaikan Korea
Infografis Pesona K-Pop Mendamaikan Korea
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya