Semua Amunisi di Gudang TNI AL Habis Tak Tersisa

Polisi bersama tim dari TNI AL sedang melakukan penyelidikan untuk mencari tahu penyebab ledakan gudang amunisi TNI AL di Tanjung Priok.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 05 Mar 2014, 14:14 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2014, 14:14 WIB
Ledakan di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara
Ledakan di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara (akun twitter @hadiawanto)

Liputan6.com, Jakarta - Gudang penyimpanan amunisi Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI AL di Pondok Dayung Tanjung Priok, Jakarta Utara, meledak sekitar pukul 10.30 WIB. Semua amunisi habis tidak tersisa.

"Habis semua amunisinya, mobil cuma kena percikan-percikannya saja," ujar anggota Kepolisian Polda Metro Jaya Bripda Rian kepada Liputan6.com, di lokasi, Rabu (5/3/2014).

Ledakan itu terdengar sampai radius 3 kilometer dari lokasi ledakan. Sedikitnya ada 2 mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.

Rian mengatakan, polisi bersama tim dari TNI AL sedang melakukan penyelidikan untuk mencari tahu penyebab ledakan tersebut. "Belum diketahui apa penyebabnya, tim gabungan masih memeriksanya," ucap dia.

Korban ledakan semuanya yang merupakan anggota TNI Angkatan Laut sudah dievakuasi dan dilarikan ke rumah sakit terdekat seperti di Rumah Sakit Port Medical Center (PMC) Tanjung Priok atau rumah sakit terdekat lainnya sebelum dirujuk ke RS Mintoharjo. "Sudah ditangani semua," tandas Rian. (Ismoko Widjaya)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya