Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) Jumhur Hidayat secara tegas menyatakan dukungannya kepada PDI Perjuangan pada Pemilihan Umum 2014 mendatang.
Dukungan kepada PDIP ini dilakukan karena menurut Jumhur partai yang dipimpin Megawati Soekarnoputri tersebut dianggap sebagai partai yang bisa menyalurkan aspirasi seluruh elemen masyarakat.
"PDIP sementara saya lihat memang paling baik, partai yang bisa menampung buruh, supir, pedagang semua masyarakat. Dan mau memperjuangkan aspirasi selain menampung. Kita harap PDIP menang Pemilu 2014," ujar Jumhur saat hadir dalam aksi pernyataan sikap Aliansi Rakyat Merdeka (ARM) di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Sabtu (8/3/2014).
Dengan alasan tersebut, Jumhur juga membantah dukungan yang diberikannya ini terkait adanya deal-deal politik atau lantaran dirinya sedang mengincar jabatan tertentu jika partai berlambang banteng tersebut keluar sebagai pemenang pemilu.
"Tidak ada deal dengan PDIP, kita sekarang kerja saja niat dan sudah jalankan dengan yang kita yakini. Mengincar menteri? Kan nggak ada deal-dealan politik dengan PDIP," kata dia.
Lalu apakah Jumhur berani mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Kepala BNP2TKI karena sudah mendukung PDIP yang saat ini merupakan partai oposisi?
"Ini kan hak politik, semua warga negara punya hak politik. Kalau soal jabatan itu sepenuhnya menjadi wewenang presiden. kan banyak partai didalamnya. Kita nggak mengenal partai oposisi. Jadi sebenarnya PDIP itu bukan partai oposisi tapi partai yang berada diluar pemerintahan," tandas Jumhur.
Dukung PDIP, Jumhur Enggan Tinggalkan BNP2TKI
Jumhur membantah dukungan yang diberikannya ini terkait adanya deal-deal politik atau lantaran dirinya sedang mengincar jabatan tertentu
diperbarui 09 Mar 2014, 04:52 WIBDiterbitkan 09 Mar 2014, 04:52 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Klaim BPJS Ketenagakerjaan, Ini Panduan Lengkapnya
Cara Menurunkan Tensi Tinggi Menjadi Normal dengan Cepat
Cara Mengganti Wallpaper Laptop dengan Mudah dan Cepat
Cara Cek KTP Online, Berikut Panduan Lengkap dan Mudah
Perusahaan Skalabilitas Bitcoin Citrea Raih Pendanaan Rp 220 Miliar
Bukan Sholat atau Puasa, UAS Ungkap Amalan Ini Pasti Diterima Allah jika Dilakukan
5 Pernyataan Presiden Prabowo saat Resmikan GSN, Minta Izin Kunker ke Luar Negeri hingga Sisishkan Uang
Sajikan Duel Seru dan Aksi Pertahankan Sabuk Abadi, One Pride MMA King Size New Champions 84 Cetak Sejarah Baru
Cara Membuat Abstrak Otomatis Secara Online dengan Mudah dan Cepat
Cara Cetak Kartu BPJS Kesehatan dengan Mudah dan Cepat
6 Manfaat Kesehatan Mengonsumsi Ikan Sarden, Menyehatkan Jantung hingga Mata
Cara Ganti Background Foto: Panduan Lengkap untuk Hasil Maksimal