Liputan6.com, Jakarta - Kepala Sekolah Jakarta International School (JIS) Timoty Carr telah menjalani pemeriksaan sebagai saksi, terkait kasus kekerasan dan pelecehan seksual yang menimpa bocah A di TK JIS.
Ketika menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Tim sapaan akrab Timothy Carr, ditanya seputar izin operasi TK di sekolah yang dipimpinnya. Namun, ia tidak dapat menunjukkan surat izin resmi pengoperasian TK tersebut kepada penyidik kepolisian.
"Polisi meminta untuk membawa dokumen pendukungnya, tapi JIS tidak memenuhi dengan alasan lupa," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto di Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (7/5/2014).
Menurut Rikwanto, selain beralasan lupa ketika diminta menunjukkan surat izin TK tersebut, pihak JIS juga mengaku masih mengurus sejumlah dokumen perizinan ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
"Mereka juga beralasan sedang diproses di Kemendikbud," jelas Rikwanto.
Kendati, Polda Metro Jaya akan menjadwalkan kembali pemeriksaan pihak JIS terkait dokumen dan surat izin TK JIS. "Nanti dipanggil lagi terkait dokumen tersebut," pungkas Rikwanto.
Hingga kini, polisi telah menetapkan 6 tersangka dalam kasus kekerasan seksual terhadap bocah A, murid TK JIS. Mereka adalah petugas kebersihan alih daya di sekolah kalangan elite itu.
Mereka adalah Virgiawan (20), Agun (25), Afrisca (24), Zaenal (28), Syahrial (20), dan Azwar. Azwar kemudian ditemukan tewas di toilet Polda Metro Jaya pada Sabtu 26 April pukul 11.00 WIB dalam keadaan terlentang. Diduga ia tewas usai menenggak cairan pembersih lantai. (Mut)
Diperiksa Polisi, JIS Tak Bisa Tunjukkan Surat Izin Pendirian TK
Pihak JIS beralibi, saat ini pihaknya tengah mengurus izin pendirian TK JIS di Kemendikbud.
diperbarui 07 Mei 2014, 17:17 WIBDiterbitkan 07 Mei 2014, 17:17 WIB
Senin siang pertemuan tertutup digelar Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini bersama KPAI dan utusan Jakarta International School di kantor Kemendikbud Jakarta.
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
SeaBank Cetak Laba Bersih Rp 292 Miliar di Kuartal III-2024
7 Pemotretan Syifa Hadju Bersayap, Pacar El Rumi Dipuji Bak Bidadari
iPhone SE 4 Usung Desain Baru, Layar Lebih Besar, dan Kamera 48MP
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Solidaritas 2024, Jumat 15 November 2024 di Vidio
Ulat Trembesi, Sensasi Kuliner Ekstrem dari Gunungkidul
Marak Hoaks Jelang Pemungutan Suara Pilkada 2024, Masyarakat Diimbau Waspada
Protes Pencemaran Udara, 7 Warga Blora Dianiaya Karyawan Perusahaan Tambang
6 Tokoh Penting Film Petak Umpet Dibintangi Randy Martin: Sari Digondol Wewe Gombel di Rumah Tua
Yonko Adalah Empat Kaisar Laut Terkuat di One Piece, Ketahui Kekuatannya
KPP Usulkan Ikan Kaleng Masuk Menu Makan Bergizi Gratis, Begini Kata Ahli Gizi
Zat Purin Adalah Senyawa dalam Tubuh dan Makanan, Ketahui Dampaknya
Nyeri Kronis Adalah Kondisi yang Perlu Penanganan Serius, Ketahui Pencegahannya