Pekerja Seni Mural di Jakbar Dikeroyok dan Dirampas Barangnya oleh Orang Tak Dikenal

Kawanan pencuri membawa kabur barang-barang berharga milik seorang pekerja seni mural.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 08 Jan 2025, 19:04 WIB
Diterbitkan 08 Jan 2025, 19:04 WIB
FOTO: Mural Bertemakan Kota Jakarta Jadi Media Edukasi dan Penghias Jalan
Ilustrasi pengendara sepeda motor melintas di depan mural Kota Jakarta, Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta, Jumat (26/11/2021). Mural tersebut bertemakan Kota Jakarta dengan gambar ikon seperti ondel-ondel, Monas hingga transportasi. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Kawanan pencuri membawa kabur barang-barang berharga milik seorang pekerja seni mural.

Terkait kejadian ini, polisi turun tangan melakukan penyelidikan usai korban membuat laporan ke Polsek Cengkareng.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi membenarkan. Insiden itu dialami korban saat membuat mural di Jalan Sumur Bor, Kelurahan Cengkareng, Jakarta Barat, pada 1 Januari 2025 sekitar pukul 02.30 WIB

"Tiba-Tiba dihampiri oleh beberapa orang laki-laki tidak dikenal," kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu (8/1/2025).

Ade Ary mengatakan, orang tak dikenal dengan brutalnya menghajar korban. Tak cuma itu, barang-barang korban turut dirampas. Adapun, barang yang hilang antara lain berupa smartphone.

"Pelaku tiba-tiba memukuli korban setelah Itu langsung merampas tas milik pelapor dan yang berisikan satu handphone Xiaomi 13 T," ujar dia.

 

Pelaku Melarikan Diri

Usai kejadian itu, para pelaku langsung melarikan diri.

Sementara korban membuat laporan ke Polsek Cengkareng.

"Sedang dalam tahap penyelidikan, kasus ditangani Polsek Cengkareng," ujar dia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya