Liputan6.com, Jakarta - Indonesia akan menghadapi Perdagangan Bebas Asia Tenggara (Pasar Bebas ASEAN) tahun depan. Namun Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mensinyalir, sejumlah usaha di Jakarta telah dikuasai sahamnya oleh pihak asing.
Saham itu dikuasai dengan berkedok milik lokal. Karena itu, Ahok khawatir usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) milik DKI nanti bernasib sama.
Maka sebagai antisipasi, sambung dia, Pemprov DKI pun memperketat aturan dan kebijakan UMKM termasuk terhadap pedagang kaki lima (PKL).
"Makanya kita sangat ketat, kaki lima, rusun, pasar-pasar rakyat, harus kita berikan kartu ATM," ucap Ahok dalam acara Silaturahmi Sinergitas Tiga Pilar di GOR Soemantri, Kuningan, Jakarta, Kamis (25/9/2014).
Ini sebagai salah satu bentuk upaya Pemprov DKI dalam membenahi PKL dan usaha kecil lainnya. Agar para pelaku usaha kecil dan menengah tidak tergiur penawaran pihak asing untuk memodali mereka kemudian tanpa sadar dikuasai asing.
"Supaya mereka tidak menjual usaha mereka kepada orang asing. Tentu saja ini akibat banyak oknum yang mendapatkan rezeki dari menyewakan lapak, itu jadi masalah," tandas Ahok. (Mut)
Cara Ahok Selamatkan Saham Jakarta dari Tangan Asing
Ahok mensinyalir, sejumlah usaha di Jakarta telah dikuasai sahamnya oleh pihak asing.
Diperbarui 25 Sep 2014, 12:27 WIBDiterbitkan 25 Sep 2014, 12:27 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kembali Terjadi Aksi Pembuangan Jenazah Bayi di Jember
Advokat Donny di Sidang Hasto Sebut Informasi Transaksional Urus Harun Masiku Datang dari Eks Kader PDIP
Tanggal Hijriah Hari Ini 25 April 2025, Simak Waktu Mustajab Berdoa di Hari Jumat Menurut UAH
Michelle Obama Zodiac Sign: The Capricorn First Lady
Polda Jatim Periksa Pemilik CV Sentoso Seal terkait Penahanan Ijazah Karyawan
8 Tips Padu Padan Gamis Syar’i Terbaru agar Tubuh Pendek Terlihat Tinggi, Yuk Simak!
Penggugat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka Dugaan Pemalsuan Dokumen, Ini Duduk Perkaranya
Berada di Permukiman Padat Padat Penduduk, Pemadaman Pabrik Kerupuk di Jember Berlangsung Dramatis
Halle Bailey Zodiac Sign: Everything You Need to Know About the Star's Astrological Profile
Apa Itu Skull Hill yang Ditemukan Perseverance di Mars
Mengintip Tradisi Manten Tebu di PG Rendeng Kudus yang Dihubung-hubungkan dengan Film Horor 'Pabrik Gula Uncut'
2 Balita Tewas Tenggelam di Bekas Sumur Pengeboran Minyak PT Pertamina