Liputan6.com, Jakarta - Kader Partai Golkar yang dipecat Nusron Wahid menghadiri Sidang Paripurna RUU Pilkada di DPR. Nusron menyatakan, dirinya mendukung pilkada langsung dan artinya tidak sama dengan Golkar yang mendukung pilkada dikembalikan melalui DPRD.
Ia pun mengakui, jika beberapa kader Golkar ada yang 'mbalelo' atau sama dengan dirinya mendukung pilkada langsung. Namun, Nusron masih merahasiakan nama-nama kader Golkar tersebut.
"Nggak tahu, lihat saja nanti. Saya belum komunikasi dengan teman-teman. Tapi rasa-rasanya kok selain saya masih ada lagi (kader Golkar pro-pilkada langsung)," kata Nusron di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (25/9/2014) malam.
Ketua GP Anshor itu hanya menyebut 2 kader lain selain dirinya yang satu sikap dengannya. Mereka adalah Agus Gumiwang dan Poempida Hidayatullah.
Saat ditanya apakah kebanyakan kader 'mbalelo' Golkar ini merupakan anggota Fraksi Golkar DPR yang tak terpilih lagi dalam Pileg 2014?
"Ada beberapa yang lebih banyak mungkin... (tak melanjutkan keterangannya sejenak). Ya nggak tahulah. Lihat saja nanti, tiba-tiba ada berapa," ujar Nusron.
Tak hanya itu, Nusron pun mengaku tak gentar menghadapi sanksi dari Golkar yang bakal dia terima. Hal tersebut lantaran, dirinya sudah terkena proses pemecatan.
"Lho aku sudah dipecat, mau apa lagi. Mau dikasih sanksi apa lagi," tandas Nusron saat ditemui di sela-sela paripurna RUU Pilkada yang diskors pimpinan rapat.
Nusron Rahasiakan Kader Golkar 'Mbalelo' Saat Voting RUU Pilkada
Nusron menyatakan, dirinya mendukung pilkada langsung dan artinya tidak sama dengan Golkar yang mendukung pilkada dikembalikan melalui DPRD.
Diperbarui 25 Sep 2014, 22:11 WIBDiterbitkan 25 Sep 2014, 22:11 WIB
Poempida Hidayatulloh, Agus Gumiwang Kartasasmita dan Nusron Wahid pamer salam tiga jari (Liputan6.com/Miftahul Hayat)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kompolnas Datangi Polres Metro Depok hingga Lokasi Pembakaran Mobil Polisi
Bangun Ekosistem Musik Lokal, Gilang Ramadhan Sosialisasi LMK Musik Tradisi di Banyuwangi
Real Madrid Terpuruk, Athletic Bilbao Siap Curi Poin di Bernabeu
VIDEO: Jelang Waisak, 38 Bhikkhu Thudong dari Thailand Disambut Doa Bersama di Si Mian Fo PIK
Cak Imin Gelar Halalbihalal, Dihadiri Ma'ruf Amin hingga Raffi Ahmad
Zaskia Adya Mecca Soroti Kebiasaan Aneh Pengunjung Saat Salat di Musala Mal
Link Live Streaming Liga Inggris Leicester vs Liverpool di Vidio, Kick-off Sebentar Lagi
Jepang Butuh 2 Ribu Naker Asal Sulut, Ratusan Lulusan SMK dan Mahasiswa Ikut Magang
Difki Khalif Sindir Generasi Si Paling Lewat Lagu Satir yang Menohok
Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah Lagi, Arsenal Tunda Pesta Liverpool
VIDEO: Khidmat, Ribuan Umat Katolik Ikuti Misa Malam Paskah di Katedral
Cerita Batik Tulis Soedjono Asal Lamongan, Sukses Go Global Berkat Pemberdayaan BRI