HUT Ke-204 Bandung, Warga Berharap Bebas Sampah

Gelegar suara dan kilatan cahaya kembang api menghiasi langit malam di kawasan Gasibu menandai HUT Bandung ke-204.

oleh Liputan6 diperbarui 28 Sep 2014, 14:01 WIB
Diterbitkan 28 Sep 2014, 14:01 WIB
HUT-Bandung
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Bandung - Gelegar suara dan kilatan cahaya kembang api menghiasi langit malam di kawasan Gasibu menandai ulang tahun Kota Bandung yang ke-204.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Minggu (28/9/2014), sambil menikmati dan mengabadikan pesta kembang api, warga mengungkapkan harapannya pada Bandung si kota kembang yang berulang tahun tanggal 25 September.

Pekan sebelumnya Pemprov Jawa Barat juga menghibur masyarakat dengan sajian spektakuler, video mapping yang memanfaatkan Gedung Sate sebagai layar lebarnya.

Pertunjukan tersebut merupakan puncak rangkaian cerita yang mengajak generasi muda khususnya, agar cinta lingkungan lewat tokoh Naaradewa dan Tarum. Sebelum hari H pertunjukan, Naara dan Tarum sudah lebih dulu diperkenalkan lewat kegiatan video mapping mini.

Anak muda Bandung diajak menggambar monster dan merangkai aksi Naara untuk mengenali permasalahan Jawa Barat, sampah di Sungai Citarum. Perilaku warga buang sampah ke sungai membuat Citarum kerap meluap dan warga kebanjiran.

Anti nyampah, cintai Citarum, inilah pesan yang ingin disampaikan hasil karya 'sembilan matahari' ini. Penonton pun terhibur dan teredukasi tanpa merasa digurui. Cara perayaan boleh beda, tapi harapan dan pesan tetap sama dengan Bandung bebas sampah. (Mut)

Baca juga:

Cek Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Konvoi HUT Bandung

Ini Kado Ulang Tahun ke-204 Bandung dari Ridwan Kamil dan Staf

Mojang Bandung Berbondong-bondong Ikut Miss Celebrity 2014

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya