Liputan6.com, Jakarta - Parkir meter yang sudah diterapkan di Jalan Agus Salim, Menteng, Jakarta Pusat, mulai mendatangkan untung. Keuntungan yang didapat meningkat hampir 12 kali lipat per harinya.
"Sementara transaksi saat ini sudah tembus Rp 6 juta per hari. Kalau selama ini setoran parkir dari Jalan Sabang hanya sekitar Rp 500 ribu per hari," kata Kepala Unit Pelaksana (UP) Perparkiran Dinas Perhubungan DKI Jakarta Sunardi Sinaga di Jakarta, Jumat (3/10/2014).
Mantan Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat itu menargetkan, penerimaan retribusi parkir di Jalan Sabang mencapai angka Rp 14 juta per hari. Target tersebut mungkin bisa terwujud karena biaya parkir untuk kendaraan roda 4 sebesar Rp 5 ribu per jam dan kendaraan roda 2 sebesar Rp 2 ribu per jam.
"Harapan transaksi per hari sekitar Rp 14 juta dengan syarat, seperti perbaikan trotoar segera selesai karena kondisi sekarang masih sekitar 50 persen tidak terpakai untuk parkir," ujar dia.
"Kemudian masyarakat membayar parkir dengan jujur sesuai waktu karena tidak mungkin semua bisa terawasi," tandas Sunardi.
Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku sengaja memberlakukan tarif parkir yang tinggi untuk parkir meter. "Memang niatnya mahal supaya orang nggak parkir di situ," kata Ahok di Balaikota DKI Jakarta, Senin 29 September 2014.
Mantan Bupati Belitung Timur itu mengatakan, pihaknya tidak berencana menurunkan tarif harga parkir. Justru akan menambah ongkosnya. Namun kenaikan tarif parkir itu tidak akan terjadi dalam waktu dekat. Sebab, sistem parkir meter masih dalam tahap uji coba. (Mvi)
Parkir Meter di Menteng Tembus Rp 6 Juta per Hari
Parkir meter yang sudah diterapkan di Jalan Agus Salim, Menteng, Jakarta Pusat, mulai mendatangkan untung.
diperbarui 03 Okt 2014, 14:52 WIBDiterbitkan 03 Okt 2014, 14:52 WIB
Dishub DKI Jakarta meresmikan sistem parkir meter di Jalan Sabang, Menteng, Jakarta, Jumat (25/9/14). (Liputan6.com/Faizal Fanani) ... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Rayuan DPRD Kudus Tak Mempan, Kota Darurat Sampah
Sudah Taubat Nasuha tapi Maksiat lagi, Apa Termasuk Mempermainkan Tobat? Ini Kata Ustadz Syafiq Riza Basalamah
Polisi Ringkus Pelaku Curanmor Gunakan Gerobak Barang Bekas di Depok
Begini Penampakan Samsung Galaxy S25 Edge yang Diperkenalkan di Akhir Acara Galaxy Unpacked 2025!
Sinopsis dan Daftar Pemain Film 'Nosferatu', Terkonfirmasi Tayang di Indonesia pada 5 Februari 2025
Melania Trump Disebut Sontek Selera Fesyen Kate Middleton, Pancarkan Aura Berbeda
Teleskop James Webb Tangkap Penampakan Gema Cahaya
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 23 Januari 2025
Kolaborasi Tanam Jagung Serentak di Pemalang, Dukung Swasembada Pangan
Cara Pre-order Samsung Galaxy S25 Series, Harga, dan Apa Saja Bonusnya?
Skrining Kesehatan Gratis Telan Rp 4,7 Triliun, Menkes Budi: Program Terbesar dalam Sejarah
Cek Deretan Bonus Pre-order Samsung Galaxy S25, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra di Indonesia