Setelah Jumrah Aqabah, Jemaah Haji Lempar Jumrah Kedua

Prosesi melempar jumrah hari kedua ini dilakukan dengan melempar 7 buah kerikil ke Jumrotal Ula, Wustho dan Aqqbah.

oleh Liputan6 diperbarui 06 Okt 2014, 06:25 WIB
Diterbitkan 06 Okt 2014, 06:25 WIB
Lempar-Jumroh-Kedua
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Mekah - Tempat melempar jumrah di Mina, pinggiran Kota Mekah, Arab Saudi, kembali dipenuhi jemaah haji. Jutaan anggota jemaah sejak Minggu pagi bergerak menuju tempat pelemparan jumrah.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (6/10/2014), puncak kepadatan jemaah haji terjadi siang hari. Setelah salat zuhur banyak
jemaah haji secara bersamaan bergerak menuju tempat melempar jumroh.

Prosesi melontar jumrah hari kedua ini dilakukan dengan melempar 7 buah kerikil ke Jumrotal Ula, Wustho dan Aqobah. Prosesi melempar jumrah pun berjalan lancar. Untuk menjaga kenyamanan, jutaan jemaah haji disebar ke-4 lantai agar tidak terjadi penumpukan jemaah yang melempar jumroh.

Polisi juga menjaga jalur menuju dan keluar tempat lempar jumrah, agar tidak terjadi konsentrasi jemaah di satu titik yang menimbulkan kemacetan.

Baca juga:

Jemaah Haji Lempar Jumrah di Mina Hari Ini

Inilah Museum Assalamualika Ayuha Annabi di Mekkah

Jalankan Wukuf Sebagai Sah dan Lengkapnya Ibadah Haji

(Ans)

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya