Keluarga Tidak Berniat Jemput Jenazah Mayang Prasetyo

Belum ada kepastian kapan jenazah Mayang Prasetyo dikirim ke tanah air.

oleh Liputan6 diperbarui 08 Okt 2014, 13:31 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2014, 13:31 WIB
Ibunda WNI Mayang Prasetyo Maafkan Si Pembunuh
Ibunda Mayang Prasetyo, Nining Sukarni. (Liputan6.com)

Liputan6.com, Bali - Keluarga Mayang Prasetyo hingga kini masih menantikan jenazah korban mutilasi itu segera dipulang ke tanah air. Ibu korban berharap bisa mengurus jenazah si sulung dengan selayaknya.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (8/10/2014), namun keluarga tidak berniat pergi ke Australia untuk menjemput jenazah Mayang. Sejauh ini keluarga telah didatangi petugas dari Kementerian Luar Negeri, tetapi belum ada kepastian kapan jenazah Mayang dikirim dari Australia.

Bagi sang ibu yang melahirkannya, Mayang Prasetyo tetaplah Febri Andriansyah, putra sulung si tulang punggung keluarga. Ibundanya hanya bisa mengizinkan keinginan putranya untuk menjadi perempuan saat itu.

Tidak hanya keluarga yang kehilangan, rekan-rekan Mayang Prasetyo menggelar tahlilan di Denpasar, Bali, Selasa 7 Oktober. Rencananya tahlilan akan terus digelar hingga beberapa hari ke depan. Sahabat Mayang Prasetyo tidak ada yang menyangka nasibnya berakhir tragis.

Mayang Prasetyo ditemukan tewas terpotong-potong di apartemennya. Ia diduga dihabisi Marcus Volke, seorang juru masak yang dinikahinya tahun lalu. Setelah mengambil nyawa Mayang, sang suami diduga juga mengakhiri hidupnya.

Baca juga:

Apartemen Saksi Bisu Kematian Mayang Prasetyo

Sebutan 'Ladyboy' untuk Mayang Prasetyo Dikecam

Mayang Prasetyo Pernah Ungkapkan Status Soal Cinta di FB

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya