Liputan6.com, Pontianak - Warga di Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, melaksanakan kegiatan salat sunah berjemaah pada saat gerhana bulan total berlangsung, Rabu (8/10/2014) malam. Suara takbir pun terdengar menggema.
Alif, warga setempat mengatakan, sebagian warga di wilayahnya mengikuti salat sunah di masjid. "Di Masjid ramai orang salat gerhana bulan. Ada takbir dan berdoa bergema. Tadi pas magrib terlihat jelas gerhana bulan total di Sanggau," ujar Alif.
Lain halnya di Kabupaten Bengkayang, Kalbar. Di sana gerhana bulan tidak terlihat. Sebab, hujan mengguyur di kabupaten yang dekat perbatasan RI-Malaysia tersebut. "Nggak ada gerhana bulan di Bengkayang. Hujan, makanya nggak ada lihat gerhana bulan," ucap Krista Yayang, warga Kabupaten Bengkayang.
Sementara di Kota Singkawang, warga tidak bisa melihat gerhana bulan malam ini. "Gerhana bulan di Kota Singkawang, nggak kelihatan. Karena cuaca di Singkawang mendung serta gerimis," beber Priono, warga Kota Singkawang.
Di Kabupaten Sintang, gerhana bulan juga tidak terlihat oleh warga di sana. "Tidak kelihatan dari tempat saya. Biasanya saya lihat dari beranda rumah belakang. Mungkin tertutup kabut asap," jelas warga Kabupaten Sintang, Angela Januarti Kwee.
Adapun di ibukota Provinsi Kalimantan Barat, Pontianak, gerhana bulan secara total dapat terlihat jelas. Kata B Taher, warga Kota Pontianak menjelaskan, pada pukul 19.00 WIB, gerhana bulan total terlihat.
Menurut dia, di kediamannya di Jalan Kemakmuran terlihat jelas gerhana bulan total. "Gerhana bulan total seluruh Kota Pontianak. Kelihatan jelas. Kira-kira tadi jam 7 malam gitulah," ungkap dia.
Gerhana Bulan Total Terlihat Pula di Sanggau dan Pontianak
Suara takbir pun terdengar menggema saat gerhana bulan total terlihat di Sanggau, Kalimantan Barat.
Diperbarui 09 Okt 2014, 01:19 WIBDiterbitkan 09 Okt 2014, 01:19 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips agar Cepat Tinggi di Usia 19 Tahun, Optimalkan Pertumbuhan
Mobil Tabrak Kerumunan Festival Komunitas Filipina di Vancouver Kanada, Sopir Ditangkap
Popsivo Tinggal Selangkah Lagi ke Grand Final PLN Mobile Proliga 2025
8 Inspirasi Model Kebaya Modern Warna Hitam, Gaya Elegan yang Tak Lekang oleh Waktu
VIDEO: Paus Fransiskus Dimakamkan, Dunia Berduka dan Berdoa
Kumpulan Foto Hoaks Sepekan: Luka Modric Pindah ke Atletico Madrid pada April 2025 hingga Poster Razia STNK di NTB
10 Model Baju Pesta Terbaru 2025 untuk Pria, Tampil Memukau di Setiap Acara
Miris, Anak di Bawah Umur Jadi Otak Pencurian Kabel Tembaga di Bone Bolango
CEO Intel Umumkan PHK Karyawan, Ubah Fokus ke Chip AI?
Realisasi Penyaluran KUR Sentuh Rp 76,49 Triliun hingga April 2025, Sektor Produksi Jadi Prioritas
Cara Jitu Menghindari Jebakan Dividen
Duka Gubernur Jakarta Pramono Anung Atas Wafatnya Bunda Iffet, Harap Slank Tetap Kompak